Jalin Komunikasi, Wiljan Pluim Selangkah ke Persita Tangerang?

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 16 Maret 2021 | 06:00 WIB
Wiljan Pluim berusaha melewati Muhammad Toha ketika laga Persita Tanggerang melawan PSM Makassar di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tanggerang (6/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Tim asuhan Widodo Cahyono Putro itu hanya mengandalkan pemain lokal dan U-20.

Kata Nyoman, Persita Tangerang hanya menggunakan pemain asing di Liga 1 2021.

Persita Tangerang sudah kehilangan empat pemain asingnya di musim ini yakni Tamirlan Kozubaev, Mateo Bustos, Eldar Hasanovic, dan Yevhen Budnik.

Baca Juga: Aroma Ajax Amsterdam di Persib, Rene Alberts: Kebetulan Saja

Selain Wiljan Pluim, rupanya Persita Tangerang juga membidik beberapa pemain asing lainnya.

Meski begitu, Nyoman tidak mau menyebutkan namanya.

“Ada beberapa pemain yang kami incar untuk kompetisi nanti,” kata Nyoman.

Baca Juga: Pernah Bungkam Juventus, Pemain Keturunan Indonesia Ini Berharap Dilirik PSSI

Di Piala Menpora 2021, Persita Tangerang tergabung ke dalam Grup D bersama Bali United, Persib Bandung, dan Persiraja Banda Aceh.

Seluruh laga Grup D akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.