Barcelona Alami Perkembangan Usai Disingkirkan PSG di Liga Champions

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 16 Maret 2021 | 02:44 WIB
Barcelona tersingkir usai kalah agregat 2-5 dari PSG setelah hanya bermain imbang 1-1 pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions. (TWITTER.COM/TVCDEPORTES)

BOLASPORT.COM - Barcelona diklaim mengalami perkembangan usai disingkirkan Paris Saint-Germain dalam babak 16 besar Liga Champions.

Barcelona harus angkat kaki lebih dini pada pergelaran Liga Champions 2020-2021.

Hal itu dipastikan setelah Barcelona disingkirkan oleh Paris Saint-Germain di babak 16 besar.

Meski bermain imbang 1-1 pada laga leg kedua, El Barca kalah agregat 2-5 dari Paris Saint-Germain.

Baca Juga: Xavi Hernandez Turun Gunung, Bujuk Lionel Messi Bertahan di Barcelona

Kekalahan 1-4 pada pertemuan pertama di Camp Nou membuat Lionel Messi cs tak bisa banyak berharap untuk lolos ke babak berikutnya.

Meski tersingkir dari PSG di Liga Champions, Barcelona diklaim mengalami perkembangan.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengeklaim timnya sedang dalam periode bagus.

Ronald Koeman optimistis tentang kondisi timnya saat ini meski baru saja terhempas dari Liga Champions.