Filosofi Kepalan Tangan dan Warna Emas di Tropi Piala Menpora 2021

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 21 Maret 2021 | 16:35 WIB
Tropi Piala Menpora 2021 (PSSI Pers)

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, memberikan filosofi tropi Piala Menpora 2021.

Kata Hadian Lukita, tropi Piala Menpora 2021 memakai unsur kepalan tangan.

Tropi Piala Menpora 2021 ditampilkan saat Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (21/3/2021).

Terlihat tropi itu berwarna emas dengan pita merah putih di sisi kiri dan kanan.

Sementara itu dari sisi atas terlihat gambar kepalan jari yang berarti penuh semangat.

Kata Akhmad Hadian Lukita, tropi ini akan membuat semangat para klub yang berlaga di Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Paul Munster Ungkap Keberadaan Ezechiel Ndouassel di Bhayangkara Solo FC

"Tropi ini dari bawah terlihat kecil dan lama-lama membesar," kata Akhmad Hadian Lukita.

"Ini karena sepak bola kita yang tadinya bermain lalu berhenti dan akhirnya main lagi."