Kabar Baik Persib Jelang Melawan Bali United di Piala Menpora 2021

By Alif Mardiansyah - Selasa, 23 Maret 2021 | 16:30 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Gagal Menang Lawan Barito Putera, Begini Respons PSIS Semarang

"Persiapan tim Persib Bandung sudah dilakukan dengan kerja keras dan penuh harapan," kata Robert Rene Alberts kepada awak media, termasuk BolaSport.com.

"Motivasi yang tinggi setelah satu tahun tidak ada kompetisi," tutur Robert Alberts

"Pemain sudah mengikuti segala intruksi dengan segala feeling good-nya," ujar figur berumur 66 tahun tersebut.

Baca Juga: Kunci Sukses Barito Putera Comeback dan Tahan Imbang PSIS Semarang

Lebih lanjut, Robert Rene Alberts pun mengungkapkan tekadnya dalam Piala Menpora 2021.

Robert Alberts berharap kalau timnya mampu meraih hasil yang terbaik.

"Persiapan yang penuh harapan dan kami ingin meraih poin maksimal untuk turnamen ini (Piala Menpora 2021)," ucap Robert Rene Alberts.

Baca Juga: Pelatih PSM Makassar Bocorkan Tugas Patrich Wanggai saat Lawan Persija

Teruntuk Piala Menpora 2021, skuat Persib Bandung asuhan Robert Rene Alberts diisi oleh 23 pemain.

Dalam 23 pilar Persib itu terdapat empat amunisi barunya.

Empat pemain anyar tersebut yaitu Bayu Mohamad Fiqri, Ferdinand Sinaga, Ezra Walian, serta Farshad Noor.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)