Jadwal Orleans Masters 2021 - Debut Putri KW dan Partai Chico Vs Si Kuda Hitam di All England

By Muhamad Husein - Selasa, 23 Maret 2021 | 17:18 WIB
Pemain Tunggal Putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, saat bertanding melawan Fitriani di Simulasi Piala Uber 2020, di Hall Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Jum'at (11/9/2020). (BADMINTON INDONESIA )

BOLASPORT.COM - Jadwal Orleans Masters 2021 pada hari pertama, Selasa (23/3/2021), memuat pertandingan dari dua wakil Indonesia

Turnamen Orleans Masters 2021 akan digelar di Palais Des Sports, Orleans, Prancis, pada pekan ini, 23-28 Maret 2021.

Tim bulu tangkis Indonesia menurunkan 11 wakil yang didominasi oleh pemain pelapis dari Pelatnas PBSI.

Dua wakil Indonesia yaitu Chico Aura Dwi Wardoyo (tunggal putri) dan Putri Kusuma Wardani (tunggal putri) bakal tampil pada hari pertama.

Baca Juga: 'Move On' dari All England Open 2021, PP PBSI Lepas Pemain ke Orleans Masters 2021

Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi tumpuan di sektor tunggal Putra bersama Panji Ahmad Maulana yang merupakan pemain independen.

Chico bakal menghadapi pemain Republik Irlandia, Nhat Nguyen, pada babak pertama Orleans Masters 2021.

Ini menjadi pertemuan pertama Chico dan Nhat Nguyen di turnamen internasional.

Meski Nhat Nguyen tidak berasal dari negara yang memiliki tradisi kuat di bulu tangkis, Chico harus tetap waspada.

Baca Juga: Greysia Polii Ambil Hal Positif Usai Diusir dari All England Open 2021