Gelandang Mungil Inter Milan Bersyukur Bisa Dilatih Antonio Conte

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 24 Maret 2021 | 16:45 WIB
Gelandang Inter Milan, Nicolo Barella, menguasai bola saat menjamu Juventus dalam laga pekan ke-18 Liga Italia 2020-2021, Minggu (17/1/2021) waktu setempat atau Senin pukul 02.45 WIB. (TWITTER.COM/INTER_EN)

BOLASPORT.COM - Gelandang mungil Inter Milan, Nicolo Barella, merasa bersyukur dirinya bisa dilatih oleh pelatih sekelas Antonio Conte.

Nicolo Barella merupakan produk asli akademi klub Liga Italia, Cagliari.

Kemunculan Nicolo Barella bersama tim senior Cagliari pertama kali terjadi di Liga Italia musim 2014-2015.

Barella menjalani debut bersama tim utama Cagliari kala membekuk Parma pada laga pekan ke-34 Liga Italia.

Baca Juga: Chelsea bakal Kena Bencana jika Nekat Gaet Erling Haaland dari Dortmund

Dirinya sempat menjalani masa peminjaman di Como selama dua tahun pada 2016 sebelum akhirnya berlabuh ke Inter Milan.

Pertama kali berseragam Inter Milan, gelandang tengah dengan postur mungil yakni hanya 1,72 m, hanya berstatus pemain pinjaman.

Barella didatangkan Inter Milan pada musim panas 2019 dengan status pinjaman semusim sebelum akhirnya dipermanenkan pada musim panas 2020.

Biaya peminjaman Barella sendiri menelan biaya hingga 12 juta euro (sekitar Rp 205 miliar).