Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Cristiano Ronaldo Marah Sambil Banting Ban Kapten, Portugal Gagal Menang Atas Serbia

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 28 Maret 2021 | 04:42 WIB
Cristiano Ronaldo marah sambil banting ban kapten saat meninggalkan lapangan, sementara Portugal pun gagal menang dari Serbia. (TWITTER.COM/FIFAWORLDCUP)

Menerima umpan silang dari Cedric Soares, penyerang Liverpool itu melepaskan sundulan yang mengarah ke sisi kanan gawang Serbia.

Sempat membentur tiang gawang, bola akhirnya masuk dan membuat Portugal memimpin 2-0 atas Serbia.

Gol kedua Jota tersebut menegaskan kalau dirinya lebih tajam dibandingkan Cristiano Ronaldo soal menjebol gawang Serbia.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt.com, selama membela Portugal, Ronaldo baru berhasil mencetak sebiji gol dari enam pertemuan melawan Serbia.

Baca Juga: Serbia vs Portugal - Cristiano Ronaldo Cuma Bisa Sekali Jebol Gawang Tim Besutan Mantan Presiden

Sementara itu, Jota hanya butuh satu laga untuk mencetak dua gol ke gawang Serbia.

Untuk sementara, Portugal unggul 2-0 atas Serbia pada babak pertama.

Usai turun minum, Portugal justru kebobolan lewat gol cepat Aleksandar Mitrovic pada menit ke-46.

Menerima umpan silang dari Nemanja Radonjic, Mitrovic melepaskan sundulan yang menjebol gawang Anthony Lopes usai berduel dengan Jose Fonte dan Danilo. Skor berubah menjadi 1-2.

Serbia tampil lebih menyerang pada babak kedua dengan menciptakan dua peluang secara beruntun dalam kurun waktu dua menit.