Berikut Eks Pemain Asing Persib sebelum Juara yang Masih Aktif Main, Sinthaweechai Paling Lawas

By Rinaldy Azka Abdillah - Selasa, 30 Maret 2021 | 10:45 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persib Bandung secara resmi baru memakai jasa pemain asing pada tahun 2003 kala rombongan dari Polandia datang.

Rombongan dari Polandia tersebut terdiri dari satu orang pelatih dan empat orang pemain.

Mereka adalah Maciej Dolega, Piotr Orlinski, Mariusz Mucharski, Pavel Bocjian, dan sang pelatih Marek Andrzej Sledzianowski.

Berharap dapat mendulang prestasi, namun sayang justru hanya mendatangkan ironi.

Baca Juga: Kisah Farshad Noor Sebelum ke Persib, Main Bareng Memphis Depay sampai Dilatih Legenda Barcelona dan Pembantu Juergen Klopp

Persib Bandung justru hampir saja degradasi ke Divisi satu Liga Indonesia pada musim tersebut.

Sejak saat itu pula tim berjulukan Maung Bandung mulai banyak mendatangkan pemain asing untuk mendongkrak performa tim.

Pemain silih berganti, namun ternyata tak semuanya saat ini sudah pensiun.

Bahkan ada pemain yang memperkuat Persib Bandung pada tahun 2005 tetapi sekarang masih aktif bermain, siapa dia?

Baca Juga: Duet Maut Lini Belakang Persib Bandung, Nick Kuipers Dilupakan?