Real Madrid Diadang Krisis Lini Belakang, 2 Pemain Senior dan 1 Rising Star Hengkang, Calon Pengganti Tak Layak Pakai

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 30 Maret 2021 | 21:30 WIB
Real Madrid diadang krisis lini belakang karena dua pemain senior dan satu rising star akan hengkang, sementara calon penggantinya tak layak pakai. (TWITTER.COM/ULTRA_SURISTIC)

Sementara itu, kondisi pengganti Varane dan Ramos bisa dibilang tak layak pakai.

Eder Militao yang sempat dibeli dengan harga mahal pada 2019 malah tak kunjung bermain dengan apik.

Sampai saat ini, bek yang dibeli dengan harga 50 juta euro (sekitar Rp 853,55 miliar) baru bermain 27 kali untuk Real Madrid di semua kompetisi.

Pelatih Zinedine Zidane pun diduga tak terkesan dengan penampilan Militao selama ini.

Nacho Fernandez sebenarnya tampil cukup apik menggantikan Ramos saat sang kapten tengah cedera.

Baca Juga: Meski Potong Gaji, Sergio Ramos Harus Tetap di Real Madrid hingga 10 Tahun Lagi

Namun, penampilan Nacho masih dinilai belum mampu menjadi sosok pengganti absolut bagi keberadaan Ramos di Real Madrid.

Di sisi lain, ada nama Jesus Vallejo yang tengah dipinjamkan ke Granada.

Akan tetapi, Zidane sepertinya tidak memasukkan nama Vallejo ke daftar rencana musim depan.