Kasihan Oh Kasihan, Jose Mourinho 2 Kali Ditolak Bocah 700 Ribuan

By Ade Jayadireja - Kamis, 1 April 2021 | 06:50 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

BOLASPORT.COM - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, dua kali menerima penolakan dari pemain belia bernama Miguel Gutierrez.

Bukan pemain-pemain berlabel bintang saja yang masuk radar Jose Mourinho untuk memperkuat Totenham Hotspur, tetapi juga pesepak bola muda.

Salah satu sosok yang menjadi incaran sang nakhoda adalah bek akademi Real Madrid, Miguel Gutierrez.

Namun, keinginan Mou rupanya tak disambut baik oleh si target.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Star, Gutierrez menolak kesempatan untuk bergabung dengan Spurs asuhan Mourinho.

Sang wonderkid lebih memilih untuk fokus menembus skuad senior Madrid ketimbang mencicipi karier bersama tim lain.

Baca Juga: Pelatih Timnas Portugal: Cristiano Ronaldo Galau

TWITTER.COM/FABRICAMADRID
Bek muda akademi Real Madrid, Miguel Gutierrez.

Ini menjadi kali kedua Mourinho mendapat penolakan dari Gutierrez.

Dia mengalami hal serupa ketika membesut Manchester United, tepatnya pada 2017.

Gutierrez memang sedang dipantau tim-tim besar Eropa berkat peforma apik bersama akademi Real Madrid.

Bek berusia 19 tahun itu berjasa mengantarkan timnya ke tangga juara Liga Champions Remaja edisi 2019-2020.

Baca Juga: Kode Keras Erling Haaland ke Dortmund: Saya Sudah Beli Rumah di Spanyol

Bukan cuma bersinar bareng klub, dia juga berprestasi di level internasional.

Guttierrez membantu timnas muda Spanyol menjuarai Euro U-19 2019.

Menurut data dari Transfermarkt, Gutierrez punya harga pasar 700 ribu euro atau Rp 12 miliar.

Figur berpostur 180 sentimeter itu masih terikat kontrak di Madrid hingga 2024.