Pelatih Persik Kediri Cermati dengan Tajam Semua Lini di Skuad Persela Lamongan

By Abdul Rohman - Rabu, 7 April 2021 | 09:30 WIB
Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo, saat tampil di Piala Gubernur Jatim 2020. (SURYAMALANG.COM/Sugiharto)

Baca Juga: VIDEO - Viral Rayuan Maut Bambang Pamungkas Kepada Istri Sah

"Gelandang dan sayapnya cukup bagus," kata pelatih berusia 50 tahun tersebut.

Dikatakan Joko Susilo, Persik Kediri juga patut mewaspadai racikan strategi yang diterapkan pelatih Persela Lamongan, Didik Ludianto.

Joko Susilo menuturkan, Didik Ludianto pastinya sudah mengantongi catatan analisis dari permainan Persik Kediri.

Baca Juga: Sudah Tak Bermain, Eks Rival Bebuyutan Marcus/Kevin Siap Revans dengan Anak Didiknya

"Kami harus mempersiapkan dan mewaspadai taktik yang diberikan coach Didik Ludianto (pelatih Persela Lamongan) ya," ujar pelatih kelahiran Cepu, Blora, Jawa Tengah.

"Tentu juga mereka sudah melihat permainan kami. Itu yang kami coba antisipasi," sambung Joko Susilo.

Joko Susilo menambahkan, Persik Kediri bakal tampil militan pada laga kontra Persela Lamongan demi meraih hasil terbaik.

"Persela Lamongan tim yang cukup bagus ya, belum pernah kalah, jadi kami paham tentang itu ya," ujar Joko Susilo kepada awak media.