Jon Jones Lewat, Georges St-Pierre Sebut Petarung Terseram di UFC

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 8 April 2021 | 17:40 WIB
Legenda UFC, Georges St-Pierre (GSP), dinobatkan sebagai Modern Wing of the UFC Hall of Fame. Gelar tersebut dinobatkan pada ajang UFC 249 di VyStar Veterans Memorial, Jacksonville, Florida, Sabtu (9/5/2020) atau Minggu WIB. (TWITTER.COM/UFCNEWS)

Perdebatan bermula ketika Khabib Nurmagomedov memegang posisi teratas dalam peringkat pound-for-pound (P4P) alias lintas divisi UFC menggeser Jon Jones.

Padahal Jon Jones sudah lama berdiri sebagai petarung nomor satu P4P UFC setelah hampir satu dekade mendominasi kelas berat ringan.

Momen tersebut sempat membuat heboh.

Beberapa pihak menilai Khabib Nurmagomedov belum teruji lantaran baru dua tahun terakhir menjadi juara kelas ringan.

Baca Juga: Quartararo: Zarco Bisa Mencari Nafkah Ketika Dia Semakin Tua

Jon Jones juga dianggap sebagai petarung yang lebih komplet ketimbang Khabib Nurmagomedov yang sangat mengandalkan keunggulan dalam gulat.

Pada akhirnya Jon Jones kembali ke posisi teratas setelah Khabib Nurmagomedov memutuskan pensiun dari MMA.

Meski Jon Jones dianggap sebagai petarung terbaik, lain halnya ketika berbicara soal petarung paling menakutkan di UFC saat ini.

Alih-alih menyebut Jon Jones, GSP memilih Khabib Nurmagomedov sebagai petarung terseram di UFC.

Baca Juga: Dikenal Barbar, Juara Kelas Jerami Zhang Wei Li Bawa Niat Mulia pada UFC 261