Link Live Streaming Persija Jakarta Vs Barito Putera di Perempat Final Piala Menpora

By Arif Setiawan - Sabtu, 10 April 2021 | 12:45 WIB
Ilustrasi Piala Menpora 2021. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Duel antara Persija vs Barito Putera dapat disaksikan secara live streaming, informasi link live streaming di akhir artikel ini.

Laga tersebut merupakan pertandinagan fase perempat final Piala Menpora 2021.

Terkait venue, Persija vs Barito Putera bakal terlaksana di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Sabtu (10/4/2021) pukul 18.15 WIB.

Menghadapi duel ini, Persija rupanya telah menyiapkan senjata rahasia.

Tak hanya senjata, dikatakan oleh pemain senior Persija, Maman Abdurrahman menyebut bahwa timnya sudah tahu bagaimana cara menghadapi Barito Putera yang sering mengandalkan kecepatan para pemainnya.

Baca Juga: Sempat Tidak Dimainkan Sudirman, Bek Persija Rezaldi Berikan Jawaban

Akan tetapi terkait detailnya, pemain berusia 38 tahun belum bisa mengungkapkan lebih lanjut.

Yang pasti, Maman menegaskan Persija siap meraih kemenangan untuk lolos ke babak selanjutnya.

"Untuk mengantisipasi (kecepatan pemain Barito Putera), pelatih sudah memberikan latihan sama kita," kata Maman kepada awak media termasuk BolaSport.com.

"Sudah dikasih tahu mungkin besok kita lihat di lapangan,"

Baca Juga: Pelatih PSIS Akui Anak Asuhnya Kalah Mental dari PSM Makassar

"Pelatih sudah punya senjata, untuk itu dan mungkin kita tidak bisa bicarakan di sini," ujarnya.

Sementara itu, dari sisi Barito Putera sendiri rupanya juga sudah melakukan persiapan khusus guna menghadapi Persija.

Bahkan Djajang Nurjaman selaku pelatih Barito Putera telah mengantongi nama-nama pemain Persija yang harus mendapatkan pengawalan ketat.

Dalam hal ini, pria yang sering disapa Djanur menyebutkan dua nama yakni Riko Simanjuntak dan Osvaldo Haay.

Baca Juga: Kalah Adu Penalti Lawan PSM Makassar, Pilar PSIS Semarang Ini Ungkap Rahasianya

Djanur menjelaskan bahwa apabila timnya bisa mematikan pergerakan Riko dan Osvaldo maka suplai bola ke Marko Simic bakal tidak ada.

"Justru yang kami antisipasi adalah pergerakan Riko dan Osvaldo Haay," ucap Djanur.

"Karena dua pemain ini lebih banyak mensuplai bola ke Marko Simc," tuturnya.

Kompas.com
Persija vs Bhayangkara Solo FC

Sementara itu, dengan sudah adanya strategi masing-masing tim tentu akan membuat jalannya laga Persija vs Barito Putera bertambah seru.

Tinggal kita tunggu saja siapa yang bakal menjadi pemenangnya.

Berikut link live sreaming Persija vs Barito Putera:

Link

Disclaimer: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. BolaSport.com tidak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)