Hansi Flick Akan Jadi Pelatih Timnas Jerman, Kecemasan Liverpool Akhirnya Sirna

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 15 April 2021 | 00:50 WIB
Kecemasan Liverpool akhirnya sirna setelah Hansi Flick dikabarkan akan mengambil alih tugas sebagai pelatih timnas Jerman. (TWITTER.COM/FCBAYERNUS)

Akan tetapi, Klopp mengaku kalau dirinya tidak akan melatih timnas Jerman dan akan bertahan di Liverpool hingga akhir masa kontraknya.

Kontrak Klopp di Liverpool sendiri akan berakhir pada 30 Juni 2024.

Sempat meredup, kabar soal calon pengganti Loew di timnas Jerman kembali berembus.

Baca Juga: Liverpool vs Real Madrid - Benzema Kejar Rekor Gol Raul, tapi Gak Ada Apa-apanya dibandingkan Ronaldo

TWITTER.COM/LFC
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp.

Kali ini, kabar tersebut disampaikan oleh mantan gelandang legendaris timnas Jerman dan Bayern Muenchen, Lothar Matthaus.

Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Matthaus menyebut kalau saat ini calon pengganti kuat Loew adalah Hansi Flick.

Flick sendiri saat ini menukangi jawara bertahan Liga Champions musim lalu, Bayern Muenchen.

Bersama Bayern Muenchen, Flick meraih prestasi yang sangat mengagumkan hanya dalam waktu 18 bulan kepelatihan.