Lama tidak Terdengar, RB Depok FC akan Membuat Gebrakan Keren

By Alif Mardiansyah - Sabtu, 17 April 2021 | 06:30 WIB
Logo terbaru dari RB Depok FC (INSTAGRAM/@RBDEPOKFC)

BOLASPORT.COM - Klub yang sempat viral di Liga Indonesia, RB Depok FC, kini dikabarkan akan membuat suatu gebrakan yang bagus.

Nama RB Depok FC mungkin bagi sebagian pencinta sepak bola nasional masih teringat diteliga bahkan pernah viral.

Ingatan mengenai RB Depok FC kala itu mengenang beberapa gebrakan fenomenal klub yang kabarnya akan mentas di Liga 3 tersebut.

Beberapa gebrakan seperti sempat menyematkan nama dan logo Red Bull, berharap mendatangkan pemain naturalisasi, hingga impian menggaet pelatih asing pernah dilakukan oleh RB Depok FC.

Namun bak ditelan bumi, RB Depok tak kunjung memamerkan skuatnya hingga kini.

Bahkan, sebagian pencinta sepak bola nasional yang menilai RB Depok FC sebagai klub 'halu'.

Baca Juga: VIDEO - Momen Panas saat Marko Simic Ribut dengan Kapten Persija

Lantas, bagaimana kabar tim asal Depok tersebut di tahun 2021 ini ?

RB Depok FC sejatinya sempat berencana ingin melakukan launching manajemennya pada 1 Maret 2021.

Namun, RB Depok FC mengurungkan niatnya karena alasan ada kepentingan mendadak yang tidak terduga.

Baca Juga: Komentar Marco Motta soal Kartu Merah di Laga Persija vs PSM Makassar

Setelah rencana pengenalannya sirna, tim dari Kota Belimbing tersebut pun kini muncul kembali ke publik.

Kemunculan RB Depok ini pun ditandai dengan pengenalan presiden klub RB Depok FC, Hamzah.

Baca Juga: Absen di Leg Kedua Persija vs PSM Makassar, Marco Motta Kecewa Berat

Tak hanya memperkenalkan presiden klub, RB Depok FC pun membocorkan sebuah gebrakan timnya ke depan.

Hal ini disampaikan oleh Hamzah melalui unggahan Instagram resmi RB Depok FC, 15 April 2021.

Hamzah menyebut RB Depok FC akan terfokus ke pembinaan usia muda melalui akademi sepak bola.

Baca Juga: Terungkap, Salah Satu Penyebab Klub Liga Indonesia Mandek di Piala AFC

Fokus tersebut pun diyakini RB Depok FC dapat menjadi dasar yang kuat timnya dalam bersaing di Liga 3 nanti.

"RB Depok FC akan mengedepankan Youth Player Development, karena cara bermain sepak bola yang baik dan benar harus diajarkan dari usia dini," kata Hamzah seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram RB Depok FC.

"Fokus terhadap RB Depok FC Soccer School adalah pilihan kami untuk membangun pondasi klub, agar bisa bersaing di Liga 3 zona Jawa Barat nanti," ujar presiden RB Depok FC tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)