Pelatih PSS Sleman Klaim Dirinya Menjadi Sosok yang Mengorbitkan Bintang Persib Febri Hariyadi

By Arif Setiawan - Minggu, 18 April 2021 | 23:15 WIB
Pemain Persib Bandung, Febri Hariyadi Rayakan Gol ke Gawang Persipura Jayapura dalam laga lanjutan pekan 20 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Delta, Senin (23/9/2019) (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - PSS Sleman dijadwalkan bertanding melawan Persib Bandung pada Senin (19/4/2021).

Laga ini nantinya merupakan duel kedua bagi PSS Sleman versus Persib di babak semifinal Piala menpora 2021.

Seperti yang diketahui, babak semifinal digelar dua leg.

Pada leg pertama, Persib sukses mengalahkan PSS Sleman dengan skor 2-1.

Oleh sebab itu jika ingin lolos ke final, PSS Sleman harus membalas kekalahan dengan meraih kemenangan ketika bertanding di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah.

Baca Juga: Termasuk Bachdim, 2 Pemain PSS Sleman Masih Cedera Jelang Lawan Persib

Untuk mencapai target tersebut berbagai persiapan telah dilakukan PSS Sleman.

Bahkan pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic juga tsudah mengantongi nama pemain Persib yang harus mendapatkan penjagaan khusus.

Nama pemain yang dimaksud Dejan yakni Febri Hariyadi.

Pernah bekerja sama dengan Febri yang membuat Dejan menyebutkan nama pemain berposisi sebagai winger itu.

Baca Juga: Menangi MotoGP Portugal 2021, Quartararo: Hadiah Terbaik Sebelum Ulang Tahun!

Sebagai informasi, Dejan dan Febri sama-sama membela klub Persib pada tahun 2016 silam.

Dalam hal ini, bahkan Dejan tak segan-segan mengklaim bahwa dirinyalah sosok yang mengorbitkan nama Febri.

Apa yang diucapkan Dejan sepertinya bukan tanpa alasan.

Pasalnya nama Febri memang mulai muncul ketika Persib dinahkodai Dejan.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Tak Ada Cristiano Ronaldo, Juventus Kepleset di Kandang Atalanta

"Persib ada beberapa pemain yang bagus sekali dan sudah lama di sepak bola indonesia dan nama dia (Febri Hariyadi) sudah cukup bagus," kata Dejan kepada awak media termasuk BolaSport.com.

"Jangan lupa Febri mulai sama saya, karena saya melatih persib di sana, dia mulai sama saya dan saya kasih banyak kesempatan ke dia,"

"Walapun (sempat) banyak orang yang tidak percaya di Bandung, dan sekarang Febri satu pemain yang inti tidak cuma di Persib namun di timnas Indonesia sama," ujarnya.

Sementara itu, untuk saat ini Dejan merasa bangga melihat sosok Febri.

Media PSS
Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic, saat jalani press conference sebelum laga semifinal Piala Menpora 2021 melawan Persib

Pelatih berusia 52 tahun senang Febri bisa mengunci satu tempat di tim sebesar Persib Bandung berkat kualitas yang dimilikinya.

"Dan saya senang dia dari pemain muda dan menjadi pemain inti," ucap Dejan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)