RANS Cilegon FC Bermasalah, Raffi Ahmad Bakal Diseret ke Pengadilan?

By Alif Mardiansyah - Senin, 19 April 2021 | 15:30 WIB
Tak Hanya Semata-mata Demi Cuan, Ini Alasan Mulia Raffi Ahmad Beli Cilegon United FC yang Kini Berganti Nama Jadi RANS Cilegon FC (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Eks Bayern Muenchen Ini Terpukau dengan Salah Satu Klub Liga Indonesia

Dikisahkan oleh Tenten Heriatman, Helldy ingin Raffi Ahmad sebagai donatur utama bukan membeli Cilegon United FC.

"Keinginannya pak Wali Kota (Helldy Agustian) itu Raffi Ahmad menjadi donatur utama lah," kata Teten Heriatman seperti dilansir oleh BolaSport.com dari YouTube Kabar Banten TV.

"Bukan untuk dijual. Kalau sekarang namanya (Cilegon United FC) sudah diganti Rans dan lalu basecamp-nya belum tahu akan di mana. Ya pak Wali Kota yang sekarang (Helldy) kecewa, punya beban moral ke masyarakat olahraga Cilegon," ujar Teten.

Baca Juga: Marko Simic Sempat Emosi, Pelatih Persija Kasih Wejangan

Dengan adanya perbedaan tersebut membuat pemerintah Kota Cilegon akan menentukan sikap.

Terkini, Teten Heriatman menjelaskan pihaknya sedang menelusuri berkas-berkas terkait pembentukan Rans Cilegon FC.

"(Pemerintah) bakal bersikap. Karena memang pak Walikota memiliki beban moral ke masyarakat Cilegon," ucap Teten Heriatman.

Baca Juga: Satu Alasan PSM Makassar Kalah Dramatis dari Persija Jakarta

"Kami tengah mengumpulkan berkas dan dokumen atas diakuisisinya Cilegon United FC menjadi Rans Cilegon FC."