Gol Telat Alex Sandro Bikin Juventus Tahan Imbang Parma di Babak 1

By Sandi Lathunusa - Kamis, 22 April 2021 | 02:56 WIB
Gol telat Alex Sandro bikin Juventus tahan imbang Parma pada babak pertama. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BOLASPORT.COM - Gol telat Alex Sandro bikin Juventus menahan imbang Parma pada babak pertama Liga Italia di Allianz Stadium.

Juventus menjamu Parma dalam laga pekan ke-32 Liga Italia di Allianz Stadium pada Rabu (21/4/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Pada laga ini, megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, kembali bermain setelah sembuh dari cedera.

Dilansir BolaSport.com dari WhoScored, Juventus mendominasi jalannya pertandingan babak pertama dengan penguasan bola mencapai 57,5 persen.

Adapun Juventus melepaskan 7 tembakan dengan 2 diantaranya mengarah tepat ke gawang.

Sementara itu, Parma menciptakan 2 kesempatan dengan 1 tembakan mengenai sasaran.

Baca Juga: Hasil Babak I AC Milan vs Sassuolo - Gol Tendangan Melengkung Calhanoglu Bikin Ibrahimovic Bangun dan Tepuk Tangan

Jalannya Pertandingan

Bertindak sebagai tuan rumah, Juventus berinisiatif tampil menyerang sejak menit pertama.

Pada menit ke-8, Cristiano Ronaldo mendapatkan peluang emas di dalam kotak penalti.