Mantan Persija dan Persib Berikan Komentar soal Penyelenggaraan Piala Menpora 2021

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 23 April 2021 | 15:30 WIB
Imran Nahumarury berpose dengan latar belakang puncak Gunung Kelimutu di Ende, Flores (NTT), pada Se

BOLASPORT.COM - Penyelenggaraan Piala Menpora tak terasa tinggal menyisakan dua pertandingan sejak digelar sejak  21 Maret 2021 lalu.

Dibuka di Stadion Manahan Solo, kini laga penentuan juara juga digulirkan di stadion yang sama.

Persija Jakarta dan Persib Bandung bakal memperebutkan trofi juara pada leg kedua final pada Minggu (25/4/2021).

Sementara status juara ketiga akan diperebutkan PSS Sleman dan PSM Makassar, Sabtu (24/4/2021).

Baca Juga: Sarannya Tidak Didengarkan Pelatih Ansan Greeners, Shin Tae-yong Buka Suara Soal Perubahan Posisi Asnawi Mangkualam

Asisten pelatih PSIS Semarang, Imran Nahumarury, menilai keberadaan Piala Menpora menjadi angin segar bagi pemain, pelatih, klub, hingga suporter.

Secara khusus, mantan pemain Persija dan Persib itu membagi dampak positif adanya Piala Menpora menjadi dua hal.

Pertama, semua pihak yang berkecimpung di dalam sepak bola Tanah Air akan merasakan lagi hak dan kewajibannya secara utuh

“Kalau kita bicara nonteknis ini adanya Piala Menpora sangat membantu pemain. Jadi mereka bisa dapat duit bisa bantu keluarga lagi karena kita tahu kan untuk satu tahun terakhir ini kan pemasukan mereka hampir pasti tidak ada, dengan adanya Piala Menpora ini kan sedikit bisa membantu mereka, karena di situ ada match-fee,” kata Imran dikutip dari Tribunnews.

 Baca Juga: Meski Gagal ke Final Piala Menpora 2021, Skuad PSS Sleman Dinilai Tunjukkan Peningkatan

Di sisi lain, turnamen pramusim ini dapat menjadi ajang persiapan bagi pemain menatap kompetisi musim baru.

Seperti diketahui, para pemain sudah setahun lebih tidak menjalani atmosfer pertandingan resmi.

Padahal, kompetisi sepak bola sejumlah negera tetangga tetap bergulir dengan lancar.

Imran berharap, para pemain bermain dengan serius dan beradaptasi secepatnya sehingga mampu mengejar ketertinggalan negara lain.

“Kalau kita bicara teknis ini juga bagus untuk persiapan musim depan. Jadi ketika ada turnamen ini, ini wadah yang bagi untuk mereka mengembalikan kepercayaan diri mereka,” ujar Imran.

Baca Juga: Adam Mitter Terpana dengan Perhatian yang Diberikan Suporter Indonesia

“Mengembalikan sentuhan bola mereka yang sudah lama tidak bermain. Bagaimana mereka juga mencoba untuk kembali lagi, merasakan atmosfer pertandingan yang sudah lama tidak mereka rasakan,” sambungnya.

Legenda Timnas Indonesia ini menambahkan, dirinya mengapresiasi kinerja dari pemerintah dalam hal ini Kemenpora dan Kepolisian yang telah mendukung penuh Piala Menpora 2021.

Imran juga memuji perjuangan PSSI dan PT LIB yang terus konsisten menjaga pertandungan tetap aman dengan protokol ketat.

“Meskipun persiapan menpora ini sangat minim tapi secara keseluruhan sudah bagus. Namanya turnamen ini kan pastinya ada plus minusnya tapi bagi saya sih dengan adanya Piala Menpora ini sudah sangat luar biasa apalagi di saat pandemi ini,” pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Piala Menpora 2021 (@liga1match)