Dikalahkan PSS Sleman, Hasim Kipuw Berharap Performa Wasit di Indonesia Lebih Baik

By Arif Setiawan - Minggu, 25 April 2021 | 05:40 WIB
Ilustrasi Piala Menpora 2021. (TARA YANUAR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pihak PSM Makassar mengisyaratkan kurang puas dengan kinerja wasit ketika dikalahkan PSS Sleman di Piala Menpora 2021.

Kekalahan PSM didapatkan di laga penentuan tim ketiga terbaik Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, Sabtu (24/4/2021).

Dalam laga tersebut PSS Sleman memenangi pertandingan dengan skor 2-1.

Seusai laga, pihak PSM Makassar pun memberikan ucapan selamat kepada PSS Sleman.

Akan tetapi di balik itu, skuad Juku Eja juga menyoroti kinerja wasit.

Baca Juga: Thiago Ungkap Hal yang Bikin Liverpool Loyo dan Akhirnya Ditahan Imbang 

PSM terutama menyoroti keputusan wasit yang menganggap Hasim Kipuw melakukan pelanggaran terhadap pemain PSS, Irkham Mila, di menit ke-28.

Keputusan itu menghasilkan hukuman penalti untuk PSM.

Pelatih PSM, Syamsuddin Batola, menganggap keputusan tersebut cukup kontroversial.

Syamsuddin bahkan juga menyebut salah satu sumber kekalahan timnya adalah berawal dari hadiah penalti yang didapatkan PSS Sleman.

"Saya merasa keputusan penalti ini sepertinya kontroversial," kata Syamsuddin kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Baca Juga: Imbang Lawan Newcastle United, Liverpool Tak Pantas Main di Liga Champions

"Saya kurang tahu apakah memang pelanggaran atau tidak karena jauh dari saya. Hal itu yang jadi masalah. Akhirnya pemain saya drop pada pertandingan ini," ujarnya.

Sementara itu, komentar juga diberikan Hasim Kipuw sebagai pemain yang diputus wasit melakukan pelanggaran.

Dalam hal ini, Hasim Kipuw tak ingin bicara banyak.

Baca Juga: Super League ala Jorge Lorenzo, Libatkan Valentino Rossi Hingga Bek Barcelona

Pemain yang berposisi sebagai bek tersebut memilih para penonton yang menyaksikan menilai sendiri apakah penalti yang diberikan layak atau tidak.

"Untuk masalah penalti, saya serahkan semua ke penonton," ucap Hasim Kipuw.

"Saya tidak menyalahkan (wasit), karena itu keputusannya dan sudah terjadi."

"Kami cuma bisa menerima karena peluit sudah ditiup. Kalau mungkin belum ditiup kami masih bisa bicara," ujarnya.

MEDIA PERSIJA
Duel udara antara striker Persija, Bambang Pamungkas dan bek PSM Makassar, Hasim Kipuw pada lanjutan Liga 1 2019 di SUGBK, Senayan, Jakarta Pusat, 28 Agustus 2019.

Baca Juga: Didukung Joan Laporta, Ronald Koeman Masih Latih Barcelona Musim Depan

Namun, sepertinya Hasim Kipuw tetap tak bisa menutupi kekecewaannya.

Ia pun berharap untuk ke depannya, kinerja wasit di Indonesia bisa lebih baik lagi.

"Semua kembali ke masyarakat, ke asosiasi untuk menilai lagi wasit," ucap Hasim Kipuw.

"Kita tahu kualitas Thoriq (wasit yang memimpin laga PSM versus PSS) sendiri seperti apa, tetapi semua bisa membuat kesalahan."

"Mungkin ke depan kinerja wasit Indonesia bisa lebih baik," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)