Kamaru Usman dan Conor McGregor Saling Bentrok di Luar Oktagon

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 26 April 2021 | 14:10 WIB
Kolase pertandingan Kamaru Usman dan Jorge Masvidal pada UFC 261 di Jacksonville, AS, 24 April 2021. Kamaru Usman mengalahkan Jorge Masvidal via KO. (TWITTER.COM/ESPNMMA)

BOLASPORT.COM - Dua petarung bintang UFC, Kamaru Usman dan Conor McGregor, terlibat bentrokan di luar oktagon pada Senin (26/4/2021).

Bentrokan antara Kamaru Usman dan Conor McGregor ini terjadi melalui media sosial.

Perang kata-kata kedua petarung itu bermula dari protes yang dilancarkan McGregor kepada Usman.

Petarung berjuluk The Notorious itu memprotes cara Usman dalam melepaskan hook yang membuat Jorge Masvidal terjatuh pada UFC 261, Minggu (25/4/2021).

Baca Juga: Kamaru Usman Dihina, Justin Gaethje Balas Menohok Conor McGregor

Melalui pukulan maut tersebut, Usman sukses meraih kemenangan KO atas Masvidal pada ronde kedua.

Menurut McGregor, The Nigerian Nightmare -julukan Usman- telah meniru cara menjotos yang dia lakukannya saat melawan Dustin Poirier.

"Usman meniru pukulan saya sekarang. Apakah saya akan menghadapi orang ini suatu saat nanti? Saya pikir begitu," tulis McGregor di akun pribadi Twitter-nya.

"Tidak ada yang bisa orang yang meniru kata saya dan pukulan saya lolos begitu saja dari saya. Saya suka 170 pon. (Gelarnya) akan menjadi milik saya segera," tulis dia lagi.

Baca Juga: Masih Jadi Manusia Biasa, Marc Marquez Butuh Waktu Kembali Berjaya