Bek Persija Rezaldi Hehanussa Jawab Rumor Gabung ke Borneo FC

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 2 Mei 2021 | 04:00 WIB
Bek Persija Jakarta, Rezaldi Hehanusa, sedang menggiring bola ketika laga Bhayangkara FC malawan Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek Persija Jakarta, Rezaldi Hehanussa, dikaitkan akan bergabung dengan klub Liga 1, Borneo FC.

Isu itu mulai muncul setelah akun instagram Borneo FC memberikan teka-teki sosok pemain baru yang akan bergabung ke Pesut Etam.

Dalam akun instagram itu, Borneo FC membuat pertanyaan pemain asing bahasa Indonesia itu apa.

Ada dua pilihan jawaban yang disertakan Borneo FC yakni Bule dan Londo.

Sontak pecinta sepak bola Indonesia langsung mengkaitkan ke Rezaldi Hehanussa.

Maklum, Rezaldi Hehanussa mempunyai nama panggilan Bule.

Baca Juga: Wawancara Eksklusif Mikel Oyarzabal: Tentang Rumor ke Barcelona dan Kans Sociedad Juara Liga Spanyol (2)

Kolom komentar Rezaldi Hehanussa pun ramai.

Kepada BolaSport.com, Rezaldi Hehanussa menegaskan bahwa isu itu tidak benar.

"Itu tidak benar," kata Rezaldi Hehanussa.

Baca Juga: Striker Bhayangkara Solo FC Merasa Terhormat Kembali Dipanggil Shin Tae-yong

"Saya kaget pas bangun sahur banyak sekali komentar yang mengkaitkan saya gabung ke Borneo FC," ucap pemilik nomor punggung 28 itu.

Rezaldi Hehanussa sempat menghilang dari skuad Persija Jakarta pasca lolos ke semifinal Piala Menpora 2021.

Ia jarang dimainkan oleh pelatih Persija Jakarta, Sudirman.

Baca Juga: Wawancara Eksklusif Mikel Oyarzabal: Kalau Masih Ada Lionel Messi, Susah Jadi Top Scorer LaLiga (1)

Rupanya, Rezaldi Hehanussa bercerita bahwa ia sedang cedera.

Ia tidak bisa memaksaan untuk tampil bersama Persija Jakarta di Piala Menpora 2021.

Untuk itu, pemain berusia 24 tahun tersebut memutuskan untuk kembali ke Jakarta.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Para Pemain Arema FC Diberi Jatah Libur Panjang

Saat ini, Rezaldi Hehanussa tengah dalam tahap proses penyembuhan.

"Saya cedera," kata Rezaldi Hehanussa.

"Kata dokter, dua minggu lagi cedera saya sembuh."

Baca Juga: Tumbangkan Malaysia, Skuad Indonesia Lolos ke Babak Final FIFAe Nations Series 2021

"Mohon doanya ya," ucapnya menambahkan.

Rasa cinta Rezaldi Hehanussa kepada Persija Jakarta sangat besar.

Ia pun tak sabar untuk segera bersaing dan kembali bermain demi Macan Kemayoran.

"Selagi Persija Jakarta membutuhkan saya, saya akan tetap bertahan di sini," tutup Rezaldi Hehanussa.