Susunan Pemain Udinese Vs Juventus - Misi Wajib Menang Saat Kerajaan Si Nyonya Tua Resmi Runtuh

By Bagas Reza Murti - Minggu, 2 Mei 2021 | 22:17 WIB
Momen Andrea Pirlo memberikan instruksi kepada para pemain Juventus di samping Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/DEMARKESPORTS)

Conte yang memulai, Conte juga yang mengakhiri, begitu kira-kira gambarannya jika disadur dari lirik lagu.

"Kami berhasil meruntuhkan sebuah kerajaan yang berkuasa selama 9 tahun. Selamat kepada para pemain," kata Conte seperti dikutip Bolasport.com dari Tuttomercatoweb.

Di saat kerajaan Juventus yang runtuh, Andrea Pirlo tetap menurunkan kekuatan penuh saat lawan Udinese.

Alvaro Morata mengalami cedera lutut sehingga posisinya akan diisi Paulo Dybala.

Baca Juga: Timnas Indonesia Terancam Kehilangan Asnawi di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Ia akan menjadi duet Cristiano Ronaldo di lini depan.

Lini tengah dan lini belakang Juventus tak ada perubahan berarti.

Sementara di kubu Udinese, Simone Scuffet menjadi kiper dengan start pertama di Serie-A menggantikan Juan Musso yang terkena akumulasi kartu.