Cerita Fabio Quartararo yang Sempat Tertekan karena Marc Marquez

By Agung Kurniawan - Kamis, 6 Mei 2021 | 22:45 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, berpose seusai sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2021 di Sirkuit Algarve, Portimao, Sabtu (17/4/2021). (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, mengaku sempat tertekan karena Marc Marquez.

Sejak naik ke kelas utama MotoGP pada musim 2019, Fabio Quartararo dianggap sebagai salah satu pembalap muda potensial.

Sebagai pembalap rookie, Fabio Quartararo langsung mampu tampil kompetitif bersama timnya kala itu, Petronas Yamaha SRT.

Prospek Fabio Quartararo semakin cerah setelah dia didaulat menggantikan Valentino Rossi di tim pabrikan Yamaha.

Baca Juga: Marc Marquez Ungkap Deretan Kelemahan Motor Honda pada MotoGP 2021

Hingga berakhirnya seri keempat MotoGP 2021, pembalap asal Prancis tersebut menjadi penunggang YZR-M1 paling moncer.

Fabio Quartararo telah menorehkan dua kemenangan, unggul satu kemenangan atas rekan setimnya yakni Maverick Vinales.

Kendati saat ini mampu menampilkan sinarnya, Fabio Quartararo pernah mengalami masa sulit sebelum tiba di kelas utama.

Fabio Quartararo sempat tampil buruk di dua kelas sebelumnya yakni Moto3 pada musim 2015-2016 dan Moto2 pada 2017-2018.

Baca Juga: Fabio Quartararo Cedera, Pengamat MotoGP Ungkap Potensi Yamaha Masuki Masa Kritis