Bos PSS Heran Pemanggilan Arthur Irawan ke Timnas Indonesia Jadi Ruwet

By Abdul Rohman - Rabu, 12 Mei 2021 | 13:30 WIB
Pemain belakang PSS Sleman, Arthur Irawan. (Tribun Jogjakarta)

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Putra Sleman Sembada, Marco Gracia Paulo, merasa heran pemanggilan Arthur Irawan ke pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia semakin ruwet.

Arthur Irawan dianggap sejumlah pihak tidak layak mendapatkan panggilan bergabung mengikuti TC timnas Indonesia.

Arthur Irawan termasuk dalam enam pemain yang menerima panggilan susulan dalam TC timnas Indonesia.

Lima pemain lainnya adalah M. Adi Satryo (PSS), Ilija Spasojevic (Bali United), Rizky Ridho (Persebaya), Ady Setiawan (Persebaya), dan Didik Wahyu W (Tira Persikabo).

Baca Juga: Kalah dari Sassuolo, Juventus Bisa Dipastikan Tidak Finis di Atas Atalanta dan AC Milan

"Saya rasa pertanyaan itu tidak harus ditujukan ke saya. Pemanggilan itu murni dari tim pelatih, tim PSSI," ujar Marco Gracia Paulo.

"Saya rasa itu murni keputusan beliau-beliau, kami menghargai itu."

"Yang saya bingung kenapa harus dibesar-besarkan, banyak kok pemain baru juga yang dipanggil. Buat saya tidak perlu diarahkan ke cuma masalah satu orang," kata Marco Gracia Paulo.