Kalahkan Chelsea Lagi, Arsenal Seperti Kembali ke Era Invincibles

By Sri Mulyati - Kamis, 13 Mei 2021 | 07:20 WIB
Arsenal berhasil mencuri angka penuh dari Stamford Bridge usai menaklukkan sang pemilik kandang, Chelsea, dengan skor 0-1. (TWITTER.COM/ARSENAL)

BOLASPORT.COM - Arsenal seperti kembali ke era Invincibles usai mengalahkan Chelsea pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Rabu (12/5/2021).

Era Invincibles jelas masih menjadi masa keemasan dalam sejarah Arsenal, terutama di Liga Inggris.

Kesuksesan Arsenal di Liga Inggris musim 2003-2004 masih dikenang bahkan hingga saat ini.

Kala itu, Arsenal berhasil keluar sebagai juara Liga Inggris tanpa tersentuh kekalahan.

Musim 2020-2021 memang tidak kembali menghadirkan gelar juara bagi Arsenal.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Atalanta Dikejar AC Milan, Inter Milan Libas AS Roma

Namun, dalam hal mengalahkan Chelsea, catatan Arsenal sama seperti 17 tahun silam.

Dalam pertemuan terbaru, Arsenal berhasil menaklukkan Chelsea dengan skor 1-0.

Pertemuan sebelumnya di musim yang sama juga berakhir dengan kemenangan 3-1.

Keberhasilan Arsenal mengalahkan Chelsea dalam dua laga sekaligus di musim yang sama termasuk langka.

Baca Juga: Juergen Klopp Sebut Pep Guardiola Pelatih Terbaik di Dunia

Dilansir BolaSport.com dari ESPN, hal ini terakhir terjadi pada musim 2003-2004 atau pada era Invincibles yang begitu terkenal.

Meski berhasil menang, Arsenal sendiri masih terseok-seok di klasemen.

Pasukan Mikel Arteta berada di urutan ke-8 klasemen sementara Liga Inggris.

Dengan hanya memiliki dua laga tersisa di Liga Inggris, Arsenal terancam gagal menembus kompetisi Benua Eropa musim depan.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Atletico Madrid Menjauh dari Kejaran Barcelona

Sementara Chelsea saat ini berada di urutan ke-4 klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 64 poin.

Pasukan Thomas Tuchel memiliki posisi yang lebih aman untuk bisa mengikuti kompetisi antarklub Eropa musim depan.

Arsenal masih harus berjuang ekstra keras untuk finis di posisi aman.

Dua laga tersisa yang dimiliki anak asuh Mikel Arteta akan menentukan nasib klub tersebut musim depan.