Bukti Bobroknya AC Milan di Paruh Kedua Musim: Culun di Laga Kandang!

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 18 Mei 2021 | 04:15 WIB
AC Milan gagal menyegel tiket Liga Champions pekan ini usai bermain imbang 0-0 melawan Cagliari. (TWITTER.COM/ACMILAN)

BOLASPORT.COM - Di balik bobroknya AC Milan pada paruh kedua musim Liga Italia 2020-2021, ternyata I Rossoneri begitu culun kala menghadapi laga kandang.

AC Milan era Stefano Pioli sempat dijagokan menjadi calon kuat juara Liga Italia 2020-2021.

Permulaan apik ditorehkan AC Milan di bawah arahan Stefano Pioli dengan mencatatkan 15 laga tak terkalahkan di Liga Italia.

Banyak pihak menilai AC Milan bisa menjadi perengkuh gelar scudetto musim ini berkat penampilan impresif mereka di liga.

Baca Juga: Kabar Zidane akan Hengkang Beredar, Fan Real Madrid sudah Tentukan Penggantinya

Rekor apik yang ditunjukkan oleh Gianluigi Donnarumma cs. dinilai bisa merusak hegemoni Juventus.

Berkat catatan impresif tersebut, mereka dinobatkan sebagai juara musim dingin.

I Rossoneri pun sempat mencicipi capolista selama kurang lebih lima bulan.

Namun, performa apik Milan justru menunjukkan penurunan sejak pergantian tahun.