Eks Timnas U-19 Indonesia Ini akan Tolak Tawaran Eropa, Kenapa?

By Alif Mardiansyah - Rabu, 19 Mei 2021 | 16:00 WIB
Skuad Timnas U-19 Indonesia saat menjalani Pemusatan latihan (TC) di Spanyol. (Media PSSI)

BOLASPORT.COM - Salah satu mantan pemain timnas U-19 Indonesia menjelaskan akan menolak tawaran di Eropa demi satu hal.

Eks pilar timnas U-19 Indonesia yang mempertimbangkan akan menolak tawaran Eropa tersebut yakni Luah Fynn Jeremy Mahesa.

Luah Fynn Jeremy Mahesa sempat masuk ke timnas U-19 Indonesia ketika menjalani pemusatan latihan di Kroasia.

Kala itu, Luah Fynn Jeremy Mahesa dipanggil ke timnas U-19 Indonesia di bawah komando Shin Tae-yong.

Persisnya, Luah Mahesa merapat ke timnas U-19 Indonesia pada sekitar bulan Oktober 2020.

Pemain keturunan Indonesia-Jerman tersebut masuk skuad Garuda Muda bersama dengan sang kakak, Kelana Noah Mahesa.

Selain mendapatkan panggilan pertamanya, Luah Fynn Jeremy Mahesa juga pernah dipercayakan Shin Tae-yong untuk tampil bersama timnas U-19 Indonesia dalam laga uji coba.

Baca Juga: Sempat Bertemu Asnawi Mangkualam, Pemain Persita Bocorkan Obrolannya

Kesempatan itu didapat Luah Mahesa ketika timnas U-19 Indonesia menang 4-0 atas klub asal Kroasia, Hajduk Split.