Kemahalan, Bek Pinjaman Man United Urung Dipermanenkan AC Milan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 21 Mei 2021 | 00:30 WIB
Diogo Dalot saat membela AC Milan dalam laga matchday 1 Grup H Liga Europa 2020-2021 melawan Celtic. (TWITTER.COM/ACMREPORTS)

BOLASPORT.COM - AC Milan dilaporkan mengurungkan niatnya untuk mempermanenkan bek pinjaman dari Manchester United, Diogo Dalot, lantaran harganya yang dinilai kemahalan.

AC Milan merekrut Diogo Dalot dari Manchester United pada musim panas 2020 dengan status pinjaman.

Diogo Dalot direkrut AC Milan dengan status pinjaman tanpa opsi pembelian pada akhir musim 2020-2021.

Namun, Milan tetap bisa mendapatkan servis penuh Dalot jika menyanggupi persyaratan dari Man United.

Baca Juga: Agen Bruno Fernandes Terbang ke Inggris untuk Bicarakan 2 Hal dengan Man United

Mengenakan seragam merah-hitam kebesaran I Rossoneri, Dalot berhasil menunjukkan kualitas menjanjikan sebagai bek kanan.

Pelatih Stefano Pioli tak sungkan memasang bek asal Portugal tersebut sebanyak 33 kali di semua lintas kompetisi.

Di Liga Italia, Dalot tealh diterjunkan sebanyak 20 kali oleh Stefano Pioli.

Dari jumlah penampilan tersebut, Dalot mampu berhasil menorehkan 2 gol dan 3 assist.