Kabid Hubungan Luar Negeri PBSI Dinominasikan Jadi Dewan BWF

By Delia Mustikasari - Jumat, 21 Mei 2021 | 16:50 WIB
Kepala Bidang Hubungan Luar Negeri PP PBSI Bambang Roedyanto. (BADMINTON INDONESIA)

"Bila terpilih, saya akan fokus kepada peningkatan popularitas olahraga ini. Saya ingin lebih banyak negara bermain bulu tangkis. Peningkatan dari level terbawah wajib dilakukan," ujar Rudy.

"Kami punya turnamen yang menjadi barometer dan kiblat turnamen-turnamen lain, Indonesia Terbuka. Dari sanalah saya berpatokan dan yakin olahraga ini bisa menjadi industri dan lebih populer," ucap  pria kelahiran 3 Januari 1967 itu.

"Selain itu, meningkatkan kesejahteraan atlet juga akan menjadi fokus program saya. Salah satunya dengan meningkatkan pendapatan mereka lewat prize money dan sebagainya. Ini akan bagus untuk karier mereka," kata Rudy lagi.

Rapat Umum Tahunan BWF tahun 2021 memiliki tiga agenda penting. Selain pemilihan Dewan dan pengesahan Presiden BWF, Wakil Presiden BWF dan Wakil Presiden Para Badminton, ada juga voting penggunaan skor 5x11.

Sebagai informasi, Presiden BWF, Wakil Presiden BWF dan Wakil Presiden Para Badminton sudah terpilih secara aklamasi. Mereka adalah Poul-Erik Høyer (Denmark), Khun Ying Patama Leeswadtrakul (Thailand) dan Paul Kurzo (Swiss).

Baca Juga: Hasil Lengkap Spain Masters 2021 - 12 Wakil Indonesia ke Perempat Final