Berita EURO 2020 - Joachim Loew Ingin Jerman Kembali Rebut Simpati Suporter

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 22 Mei 2021 | 06:15 WIB
Pelatih Jerman, Joachim Loew. (TWITTER.COM/DFB_TEAM)

BOLASPORT.COM - Pelatih tim nasional Jerman, Joachim Loew, berharap timnya bisa kembali mengumpulkan dukungan publik negara sendiri jelang Euro 2020

Piala Eropa 2020 akan berlangsung pada 11 Juni-11 Juli 2021 setelah tertunda satu tahun akibat pandemi covid-19. 

Jerman pun sudah mengumumkan skuad sementara untuk menghadapi turnamen empat tahunan itu. 

Menurut Joachim Loew, Piala Eropa 2020 adalah momen yang tepat untuk merebut kembali simpati suporter dari negara sendiri setelah Piala Dunia 2018.

Jerman saat itu menghadapi kritik keras karena tersisih pada fase grup.

Padahal, Der Panzer datang sebagai juara bertahan. 

“Kami ingin para suporter kembali mendukung kami, serta meyakinkan mereka untuk percaya lagi kepada sepak bola Jerman," kata Loew, dikutip BolaSport.com dari situs DFB.

"Tim ini sudah melewati naik turun emosi sejak 2018 karena tersisih pada fase grup setelah bertahun-tahun merasakan level tertinggi kompetisi."

“Situasi itu sangat mengecewakan. Prestasi Jerman di UEFA Nations League juga tidak sesuai harapan. Setelah itu ada pandemi, lalu hasil yang kami raih tidak memuaskan.”