Jadwal Piala Super Italia 2021: Inter Milan vs Juventus, Derby d'Italia Pindah ke Arab Saudi

By Beri Bagja - Selasa, 25 Mei 2021 | 06:13 WIB
Ilustrasi duel Derby d'Italia antara Inter Milan vs Juventus. (TWITTER.COM/SERIEA_EN)

Enam belas tahun berselang, Derby d'Italia manggung untuk kali kedua di Piala Super dengan arenanya dipindah ke Arab Saudi.

Begitu konfirmasi Presiden Lega Serie A, Paolo Dal Pino.

"Lega memiliki kontrak dengan Saudi Arabia. Pertandingan berikutnya akan diadakan di sana, seperti yang tertera dalam kontrak kami, dengan dihadiri penonton," ujarnya.

"Laga ini juga akan menjadi pertandingan luar biasa. Inter Milan vs Juventus, sebuah iklan hebat untuk sepak bola kami di luar negeri," katanya, dikutip BolaSport.com dari Goal Italia.

Baca Juga: Bukan Inter Milan, Klub yang Sukses Bikin Ronaldo Mandul Hanya 2 Korban Degradasi

Sudah bukan hal aneh Piala Super Italia dipindah lokasi duelnya ke Timur Tengah.

Hal itu dilakukan pertama kali pada 2014 saat partai Juventus vs Napoli mentas di Qatar, diikuti pada edisi 2016 (Qatar) serta 2018 dan 2019 (Arab Saudi).

Supercoppa Italiana 2020 atau edisi sebelumnya digelar di dalam negeri, Stadion Mapei, Sassuolo, tanpa penonton karena efek pandemi.