Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal Dapatkan Hansi Flick, Tottenham akan Saingi Real Madrid untuk Gaet Antonio Conte

By Sandi Lathunusa - Selasa, 25 Mei 2021 | 22:30 WIB
Setelah gagal dapatkan Hansi Flick, Tottenham Hotspur akan saingi Real Madrid dapatkan pelatih Inter Milan, Antonio Conte. (TWITTER.COM/INTER_EN)

BOLASPORT.COM - Setelah gagal dapatkan Hansi Flick, Tottenham Hotspur akan saingi Real Madrid untuk menggaet pelatih Inter Milan, Antonio Conte.

Tottenham Hotspur saat ini gencar mencari pelatih baru untuk mengarungi musim depan.

Tottenham memutuskan untuk memecat Jose Mourinho pada April lalu.

Jebloknya performa Harry Kane cs menjadi penyebab utama Spurs memecat Mourinho.

The Lilywhites pun menunjuk Ryan Mason sebagai pelatih sementara hingga kompetisi 2020-2021 berakhir.

Adapun Spurs sempat dirumorkan mendekati Brendan Rodgers, Hansi Flick, dan Julian Nagelsmann sebagai kandidat pelatih musim dpean.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Brendan Rodgers telah mengeluarkan pernyataan bahwa dirinya masih akan melatih Leicester City musim depan.

Sementara Julian Nagelsmann sudah ditunjuk sebagai pelatih Bayern Muenchen musim depan.

Baca Juga: CEO Inter Milan Sebut Conte Bakal Bertemu Presiden Klub untuk Bahas Kontrak

Sedangkan Hansi Flick baru saja resmi ditunjuk sebagai pelatih timnas Jerman hingga 2024.

Flick akan mulai bekerja menggantikan Joachim Loew setelah pergelaran Euro 2020 usai.

Menurut sebuah laporan, Spurs dikabarkan mencoba mendekati pelatih Inter Milan, Antonio Conte.

Dilansir BolaSport.com dari La Reppublica, Spurs dan Real Madrid sedang mengikuti perkembangan Conte saat ini.

Real Madrid juga tengah mencari pelatih untuk menggantikan Zinedine Zidane yang dirumorkan akan pergi pada akhir kompetisi 2020-2021.

Selain Conte, Real Madrid dirumorkan ingin mendatangkan Raul Gonzalez atau Massimiliano Allegri sebagai pelatih musim depan.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Hansi Flick Resmi Gantikan Joachim Loew di Timnas Jerman setelah EURO 2020

Dikutip BolaSport.com dari Sport Mediaset, Conte melakukan pembicaraan dengan Presiden Inter Milan, Steven Zhang, dan direktur umum klub, Giuseppe Marotta, untuk membahas strategi masa depan klub pada minggu lalu.

Saat ini Inter Milan sedang mengalami krisis finansial akibat dari pandemi Covid-19.

Inter juga dilaporkan terancam menjual Romelu Lukaku, Lautaro Martinez, dan Achraf Hakimi untuk mendapatkan suntikan dana.

Baca Juga: Sergio Aguero Merapat ke Barcelona, Luis Suarez Beri Dukungan

Krisis finansial yang menerpa Inter turut berdampak pada masa depan Conte.

Conte dilaporkan ingin mendapatkan jaminan atas finansial dan ambisi klub sebelum dirinya berkomitmen untuk proyek Inter Milan pada musim depan.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P