'Valentino Rossi, Serahkan Motormu kepada Franco Morbidelli!'

By Delia Mustikasari - Kamis, 27 Mei 2021 | 13:45 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi dan Franco Morbidelli, berpose di atas motor mereka untuk MotoGP 2021, Senin (1/3/2021). (MOTOGP.COM)

"Tren terus berlanjut. Rossi adalah korban masalah di kualifikasi, dengan pengecualian yang jarang terjadi, dan kemudian menderita saat balapan," ucap Scott.

Menurut Scott, hasil yang tidak sesuai akan menjadi indikator yang seharusnya membuat The Doctor paham bahwa sudah waktunya untuk menggantung helm atau pensiun.

"Melihatnya bertarung tanpa konstruksi di tengah sekian banyak yang cepat. Anak-anak muda tidak membangun. Dia sering menyatakan bahwa dia akan balapan selama dia kompetitif, tetapi sekarang sepertinya dia mengabaikan apa yang dia sendiri katakan di masa lalu," tutur Scott.

Saatnya telah tiba bagi Valentino Rossi untuk pensiun dan menyerahkan motor pabrikan kepada murid dan rekan setimnya, Franco Morbidelli."

Rossi hingga saat ini masih menggunakan motor pabrikan meskipun saat ini sudah bergabung dengan tim satelit, sementara Morbidelli masih menggunakan M1 lama.

Baca Juga: Sahabat Beri Bocoran soal Keputusan Pensiun Valentino Rossi Musim Ini