3 Pemain yang Dilarang Paolo Maldini Dijual AC Milan

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 29 Mei 2021 | 08:30 WIB
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli (tengah), melakukan pembicaraan dengan dau petinggi klub, Paolo Maldini (kiri) dan Frederic Massara. (TWITTER.COM/TEAMMILANAC)

Nama kedua pilihan Paolo Maldini adalah Ismael Bennacer.

Ismael Bennacer sebetulnya sering diganggu cedera pada musim 2020-2021.

Akan tetapi, Bennacer adalah pemain yang membuat Kessie bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya di lini tengah AC Milan.

Karenanya, sangat beralasan jika Bennacer mati-matian ingin dipertahankan Maldini supaya bisa membuat Kessie tetap berada dalam level penampilan terbaik.

Pemain ketiga adalah Theo Hernanez, yang boleh jadi punya ikatan emosional dengan Maldini.

Hernandez menempati posisi yang sama seperti Maldini di awal kariernya bersama AC Milan.

TWITTER @ACMILAN
Aksi Theo Hernandez dalam laga Torino vs AC Milan dalam laga pekan ke-36 Liga Italia, Rabu (12/5/2021) di Stadion Olimpiade Turin.

Baca Juga: Sandro Tonali Belum Nyetel, AC Milan Ingin Negosiasi dengan Brescia

Hernandez juga merupakan rekrutan pertama Maldini sejak dia mulai menjadi Direktur Teknik AC Milan pada Juni 2019.

Maldini dulu sengaja terbang langsung ke Madrid untuk merekrut Hernandez dari Real Madrid pada 5 Juli 2019.