Hari Ini Deadline Skuad Euro 2020 - Italia dan Inggris Ditunggu sampai Subuh, 14 Tim sudah Siap

By Beri Bagja - Selasa, 1 Juni 2021 | 07:40 WIB
Foto ilustrasi Euro 2020. (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas Italia dan timnas Inggris termasuk dua peserta Euro 2020 yang belum mengumumkan skuad menjelang tenggat waktu hari ini.

Klub peserta Euro 2020 diharuskan menetapkan komposisi skuad mereka sebelum deadline hari ini, Selasa (1/6/2021) pukul 23.00 waktu Inggris atau Rabu subuh WIB.

Di antara 24 kontestan, sebanyak 14 tim sudah mengonfirmasi kontingen berisi 26 pemain hingga Senin kemarin, kecuali Spanyol membawa 24 orang.

Adapun 10 peserta yang belum memastikan susunan akhirnya adalah timnas Inggris, Italia, Finlandia, Hungaria, Rusia, Slovakia, Swedia, Swiss, Turki, dan Ukraina.

Mereka masih mencantumkan skuad provisional atau kontingen sementara guna mempertimbangkan kelayakan pemain sampai deadline.

Baca Juga: Jadwal Grup D EURO 2020 - Reuni Ambyar Korban Timnas Jerman di Piala Eropa 1996

Timnas Inggris asuhan Gareth Southgate, misalnya, masih mencantumkan daftar berisi 33 pemain.

Southgate baru mendapati sejumlah pemainnya kembali dari klub usai tampil di final Liga Europa (Man United) dan Liga Champions (Chelsea, Man City).

Ia juga masih menanti kelayakan kapten United, Harry Maguire, untuk masuk ke skuad Euro 2020.

Sementara itu, timnas Italia masih memiliki 28 pemain yang harus dikurangi dua awak lagi sesuai tenggat waktu 10 hari sebelum kick-off Piala Eropa.

TWITTER.COM/AZZURRI
Para pemain timnas Italia merayakan gol dalam kemenangan 2-0 atas timnas Irlandia Utara pada laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Berbeda dari yang lain, timnas Spanyol hanya membawa kontingen akhir berisi 24 orang.

Dikutip BolaSport.com dari situs UEFA, pelatih Luis Enrique beralasan, "Kami tak mau mengambil lebih banyak pemain karena ingin semua orang memiliki kesempatan bermain."

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Dicoret Timnas Spanyol, Sergio Ramos Perih dan Tersakiti, tapi Ikhlas

"Kami tahu paling hanya 18 atau 19 orang dari mereka yang akan benar-benar main," imbuhnya.

Di luar deadline, timnas peserta Euro 2020 masih memiliki kesempatan tak terbatas untuk mengganti personelnya sebelum laga pertama turnamen, 11 Juni, tetapi hanya karena alasan cedera atau sakit yang serius.

Dispensasi termasuk diberikan jika ada hasil positif dalam tes COVID-19 atau mengalami kontak erat dengan penderita.

Sementara itu, khusus untuk pos penjaga gawang, pemain bisa digantikan saat turnamen berjalan jika mengalami sakit atau cedera serius.

Catatan pentingnya, pemain yang sudah digantikan tersebut tak bisa lagi dimasukkan kembali ke skuad.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Euro 2020 - Fase Grup Dibuka Turki vs Italia, Ditutup Ulangan Final 2016

Jadwal Lengkap Euro 2020*

Grup A

  • Italia vs Turki (11/6/2021)
  • Wales vs Swiss (12/6/2021)
  • Turki vs Wales (16/6/2021)
  • Italia vs Swiss (16/6/2021)
  • Swiss vs Turki (20/6/2021)
  • Italia vs Wales (20/6/2021)

Standings provided by SofaScore LiveScore

Grup B

  • Denmark vs Finlandia (12/6/2021)
  • Belgia vs Rusia (12/6/2021)
  • Finlandia vs Rusia (16/6/2021)
  • Denmark vs Belgia (17/6/2021)
  • Rusia vs Denmark (21/6/2021)
  • Finlandia vs Belgia (21/6/2021)

Standings provided by SofaScore LiveScore

Grup C

  • Austria vs Makedonia Utara (13/6/2021)
  • Belanda vs Ukraina (13/6/2021)
  • Ukraina vs Makedonia Utara (17/6/2021)
  • Belanda vs Austria (17/6/2021)
  • Makedonia Utara vs Belanda (21/6/2021)
  • Ukraina vs Austria (21/6/2021)

Standings provided by SofaScore LiveScore

Grup D

  • Inggris vs Kroasia (13/6/2021)
  • Skotlandia vs Rep Ceska (14/6/2021)
  • Kroasia vs Rep Ceska (18/6/2021)
  • Inggris vs Skotlandia (18/6/2021)
  • Kroasia vs Skotlandia (22/6/2021)
  • Rep Ceska vs Inggris (22/6/2021)

Standings provided by SofaScore LiveScore

Grup E

  • Polandia vs Slovakia (14/6/2021)
  • Spanyol vs Swedia (14/6/2021)
  • Swedia vs Slovakia (18/6/2021)
  • Spanyol vs Polandia (19/6/2021)
  • Slovakia vs Spanyol (23/6/2021)
  • Swedia vs Polandia (23/6/2021)

Standings provided by SofaScore LiveScore

Grup F

  • Hungaria vs Portugal (15/6/2021)
  • Prancis vs Jerman (15/6/2021)
  • Hungaria vs Prancis (19/6/2021)
  • Portugal vs Jerman (19/6/2021)
  • Portugal vs Prancis (23/6/2021)
  • Jerman vs Hungaria (23/6/2021)

Standings provided by SofaScore LiveScore

Babak 16 besar:

  • Runner-up Grup A vs Runner-up B (26/6/2021)
  • Juara A vs Runner-up C (26/6/2021)
  • Juara C vs Peringkat 3 D/E/F (27/6/2021)
  • Juara B vs Peringkat 3 A/D/E/F (27/6/2021)
  • Runner-up D vs Runner-up E (28/6/2021)
  • Juara F vs Peringkat 3 A/B/C (28/6/2021)
  • Juara D vs Runner-up F (29/6/2021)
  • Juara E vs Peringkat 3 A/B/C/D (29/6/2021)

Perempat final: 2-3 Juli

Semifinal: 6-7 Juli

Final: 11 Juli 2021

Ket.: * = Tanggal kick-off laga berdasarkan hari dan waktu setempat