Jelang Olimpiade Tokyo 2020, Lalu Muhammad Zohri Berjuang Kalahkan Cedera

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 4 Juni 2021 | 14:15 WIB
Sprinter asal Indonesia, Lalu Muhammad Zohri (FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA)

BOLASPORT.COM - Persiapan atlet lari, Lalu Muhammad Zohri, menuju Olimpiade Tokyo 2020 diharapkan tetap bagus meski sempat terganggu cedera.

Lalu Muhammad Zohri menjadi salah satu anggota kontingen Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020.

Tiket menuju Olimpiade Tokyo 2020 didapat Lalu Muhammad Zohri setelah mencapai batas waktu minimal kualifikasi untuk nomor lari 100 meter (10,05 detik).

Atlet yang baru akan berusia 20 tahun itu membukukan waktu 10,03 detik saat turun pada ajang Seiko Golden Grand Prix di Osaka, Jepang, pada 2020.

Baca Juga: Daftar Wakil Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020, Ada 19 Tiket

Sebagai informasi, catatan 10,03 detik milik Zohri merupakan rekor tertinggi nomor 100 meter putra di kawasan Asia Tenggara.

Sayangnya, persiapan pemenang medali emas Kejuaraan Atletik Junior 2018 tersebut harus terganggu dengan cedera.

Zohri menjalani operasi meniscus pada tahun lalu dan harus menjalani proses pemulihan selama enam bulan.

Atlet asal NTB itu tidak dapat menorehkan kembali catatan waktu serupa dalam keikutsertaan pada ajang uji coba Olimpiade pada awal Mei lalu.

Baca Juga: CdM Janji Tindaklanjuti Kendala Lapangan Latihan Atletik Jelang Olimpiade Tokyo