Misi Penting Deontay Wilder Jika Rebut Gelar Juara Kelas Berat WBC

By Muhamad Husein - Jumat, 4 Juni 2021 | 15:10 WIB
Petinju kelas berat, Deontay Wilder. (twitter.com/BronzeBomber)

BOLASPORT.COM - Petinju kelas berat asal Amerika Serikat (AS), Deontay Wilder, memiliki misi penting jika berhasil merebut gelar juara kelas berat WBC dari tangan Tyson Fury.

Sama halnya dengan Tyson Fury, Deontay Wilder juga ingin menghadapi sang juara kelas berat WBA, WBO, IBO, dan IBF, Anthony Joshua.

Andai hal itu terealisasi, maka Wilder dan Joshua akan menjalani duel penentuan juara tak terbantahkan alias undisputed champion.

Sebelumnya, Fury dan Joshua sudah lebih dulu sepakat untuk menggelar dua pertarungan pada tahun ini demi menjadi juara tak terbantahkan.

Baca Juga: Deontay Wilder Janjikan Duel Penuh Darah Lawan Juara Kelas Berat WBC

Namun, rencana laga itu harus ditunda karena Fury wajib melawan Wilder terlebih dulu sebagai penantang wajib dalam usahanya mempertahankan sabuk juara WBC.

Hal ini mengacu dari gugatan Wilder yang menyatakan bahwa Fury telah melanggar kontrak pertandingan ketiga alias trilogi mereka.

"Fokus saya pasti ke Fury. Setelah saya melakukan itu (mengalahkannya), Anda pasti tahu apa yang saya inginkan," kata Wilder, dikutip BolaSport.com dari Boxingscene.com. 

Baca Juga: Daya Magis Deontay Wilder Dinilai Mendekati Sosok Muhammad Ali

"Namun, dari apa yang saya dengar, mereka sudah membuat alasan. Anda tahu kami sudah mendengar laga wajib dan hal-hal omong kosong lainnya."

"Saya ingin mereka tetap menjaga energi yang sama, dengan mencoba membuat pertarungan melawan Fury."

"Dia berkata, 'Ini bukan soal orang, tetapi seseorang dengan gelar', benar begitu kan? Kami akan memegang ucapan mereka," kata Wilder lagi. 

Baca Juga: Pacquiao vs Spence Disebut Duel Terbesar 2021, Sisihkan Fury vs Wilder III

Deontay Wilder menelan kekalahan dari Tyson Fury saat mereka bertemu untuk kali kedua di ring tinju pada tahun 2019.

Saat itu, Wilder kalah technical knockout (TKO) pada ronde ketujuh.

Kekalahan tersebut membuat Wilder kehilangan sabuk juara kelas berat WBC.

Kini, misi balas dendam diusung petinju berjuluk The Bronze Bomber itu, demi mendapatkan kembali gelarnya dan menjadi penantang dalam duel undisputed champion.

Baca Juga: Tak Cukup Sekali, Wilder Siap Jegal Lagi Ide Duel Rp 2 Triliun Fury Vs Joshua