Zlatan Ibrahimovic: Semua yang Mourinho Katakan Menyebar ke Seluruh Dunia

By Septian Tambunan - Jumat, 4 Juni 2021 | 21:25 WIB
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, menilai semua yang Jose Mourinho katakan menyebar ke seluruh dunia. (TWITTER.COM/ILROMANISTAWEB)

BOLASPORT.COM - Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, menilai semua yang Jose Mourinho katakan menyebar ke seluruh dunia.

Jose Mourinho dan Zlatan Ibrahimovic sudah dua kali bekerja sama dalam dua tim berbeda.

Mourinho dan Ibrahimovic pertama kali bahu-membahu selama semusim di Inter Milan.

Keberadaan keduanya mendatangkan gelar Piala Super Italia 2008 dan Liga Italia 2009 untuk I Nerazzurri.

Baca Juga: Gaji Conte di Tottenham Lebih Tinggi daripada Mourinho, Simeone yang Termahal di Dunia

Jose Mourinho dan Zlatan Ibrahimovic kembali bertemu di Manchester United.

Kali ini Mourinho dan Ibrahimovic membawa Man United mendapatkan trofi Community Shield 2016, Piala Liga Inggris 2017, dan Liga Europa 2017.

Sekarang Mourinho dan Ibrahimovic akan kembali berjumpa sebagai musuh di Serie A.

Ibrahimovic, yang kini berseragam AC Milan, mengomentari keputusan Mourinho bergabung dengan AS Roma per 1 Juli 2021.

Baca Juga: Sebut Gabung AC Milan Hadiah, Mike Maignan Ungkap Rahasia di Balik Tepis 10 Penalti

Menurut Zlatan Ibrahimovic, Jose Mourinho mempunyai pekerjaan rumah yang banyak di AS Roma.

Baca Juga: Bocor ke Publik, Man City Jadikan Harry Kane Target Nomor 1, Hormat pada Tottenham

TWITTER.COM/SUPERSPORTTV
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, merayakan gol ke gawang Fiorentina dalam laga Liga Italia di Stadion Artemio Franchi, Minggu (21/3/2021).

"Tantangan yang besar di Roma," kata Zlatan Ibrahimovic seperti dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.

"Apa yang terjadi pada Mou sama seperti yang terjadi dengan saya."

"Dia datang di klub yang bukan favorit dan tidak terbiasa dengan itu."

"Di atas itu semua, Mou adalah karakter."

"Semua yang dia katakan menyebar ke seluruh dunia."

"Kedatangan Mou merupakan pertanda bagus untuk Serie A," ucap Ibrahimovic menambahkan.

Zlatan Ibrahimovic, yang sudah memasuki usia 39 tahun, akan menjadi momok menakutkan untuk pertahanan AS Roma pada musim 2021-2022.

Meski sudah terbilang tua, Ibrahimovic masih sanggup mengukir 15 gol dari 19 penampilan di Liga Italia 2020-2021.

Baca Juga: Kepergian Gianluigi Donnarumma Bikin Tuhan-nya AC Milan Turun Tangan