Starting Grid F1 GP Azerbaijan 2021 - Leclerc Dibayangi Hamilton dan Verstappen

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 6 Juni 2021 | 15:20 WIB
Pembalap Scuderia Ferrari, Charles Leclerc, saat merayakan kesuksesan menjadi pole position pada F1 GP Azerbaijan 2021, Sabtu (5/6/2021). (TWITTER.COM/F1)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ferrari, Charles Leclerc, mendapatkan posisi pertama dalam starting grid F1 GP Azerbaijan 2021.

Balapan F1 GP Azerbaijan akan berlangsung di Sirkuit Jalan Raya Baku, Azerbaijan, Minggu (6/6/2021) pukul 19.00 WIB.

Ferrari tengah diliputi euforia setelah kembali merebut pole position, lagi-lagi melalui Charles Leclerc.

Leclerc pun bisa bernapas lega karena setengah apes setengah memalukan pada GP Monako tidak terulang pada akhir pekan ini.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Pol Espargaro Bilang Honda Lebih Baik Turun Kasta

Kali ini mobil Leclerc masih utuh setelah sesi kualifikasi sehingga dia tak perlu was-was karena terancam batal ikut lomba.

Satu hal yang diwaspadai Leclerc kali ini adalah ancaman dari dua pembalap kuat di belakangnya saat start.

Tepat di belakang Charles Leclerc akan ada Lewis Hamilton (Mercedes) di urutan kedua dan Max Verstappen (Red Bull Racing) di posisi ketiga.

Hamilton dan Verstappen tengah mendominasi kejuaraan setelah cuma mereka berdua yang bisa menang dalam lima seri pertama.

Baca Juga: Hasil Lengkap UFC Vegas 28 - Pukulan Maut Menangkan Si Bocah Besar

"Saya tidak menyangka kami bisa kompetitif seperti hari ini," ucap Leclerc dikutip BolaSport.com dari Crash.net.

"Mobil terasa OK, tapi saya rasa Mercedes dan Red Bull memiliki potensi lebih besar daripada kami saat lomba."

"Jadi balapannya akan sangat sulit karena ini tidak seperti Monako, mereka bisa menyalip," imbuh Leclerc.

Kendati mengaku tidak puas dengan lap terbaiknya, Leclerc cukup terbantu dalam kesuksesannya meraih pole position.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Alex Marquez Frustrasi, Motornya Gak Ada Bagus-bagusnya

Kualifikasi tiga F1 GP Azerbaijan 2021 berakhir sedikit lebih cepat karena bendera merah.

Yuki Tsunoda menabrak pembatas di Tikungan 3.

Situasi diperparah dengan kecelakaan lain yang dialami rekan setim Leclerc, Carlos Sainz Jr., ketika berusaha menghindari mobil Tsunoda.

Keberadaan dua mobil yang ringsek di tengah lintasan membuat kualifikasi dihentikan.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Alex Marquez Frustrasi, Motornya Gak Ada Bagus-bagusnya

Verstappen cukup kesal karena kesempatannya untuk mengungguli catatan waktu Leclerc hilang.

Meski begitu, sang pemuncak klasemen sementara tetap merasa maklum tidak mudah melaju di trek yang sempit dan dekat dengan dinding.

"Ini kualifikasi yang konyol. Tapi memang begitu. Ini adalah sirkuit jalan raya, sehingga hal-hal tersebut bisa terjadi," ucap Verstappen melalui akun Twitter F1.

"Mobil kami kuat, semoga kami bisa mencetak poin bagus," katanya menambahkan.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Alex Marquez Frustrasi, Motornya Gak Ada Bagus-bagusnya

Verstappen membutuhkan hasil bagus untuk menjaga posisinya di tabel klasemen sementara F1 2021.

Pembalap Belanda itu bertengger di posisi teratas berkat raihan lima hasil podium dengan dua kemenangan.

Verstappen saat ini memiliki keunggulan empat poin dari Lewis Hamilton yang berada tepat satu setrip di bawahnya.

Balapan F1 GP Azerbaijan 2021 akan disiarkan secara langsung di saluran televisi olahraga Fox Sports 1.

Starting Grid F1 GP Azerbaijan 2021:

1. Charles Leclerc (Scuderia Ferrari)
2. Lewis Hamilton (Mercedes)

3. Max Verstappen (Red Bull Racing)
4. Pierre Gasly (AlphaTauri)

5. Carlos Sainz Jr (Scuderia Ferrari)
6. Sergio Perez (Red Bull Racing)

7. Yuki Tsunoda (AlphaTauri)
8. Fernando Alonso (Alpine)

9. Lando Norris (McLaren)
10. Valtteri Bottas (Mercedes)

11. Sebastian Vettel (Aston Martin)
12. Esteban Ocon (Alpine)

13. Daniel Ricciardo (McLaren)
14. Kimi Raikkonen (Alfa Romeo)

15. George Russell (Williams)
16. Nicholas Latifi (Williams)

17. Mick Schumacher (Haas F1 Team)
18. Nikita Mazepin (Haas F1 Team)

19. Lance Stroll (Aston Martin)
20. Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo)

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Derita Valentino Rossi Kala Membuat Kesalahan