Malam Istimewa Rashford: Cetak Gol Ke-100, Jadi Kapten Termuda, dan Balaskan Dendam Pelatih

By Rebiyyah Salasah - Senin, 7 Juni 2021 | 04:30 WIB
Penyerang timnas Inggris, Marcus Rashford, mencetak gol ke gawang timnas Rumania dalam laga uji coba di Stadion Riverside pada Minggu (6/6/2021) mulai pukul 23.00 WIB. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

Namanya bersanding dengan Michael Owen, yang menjadi kapten Inggris dalam usia 23 tahun 179 hari pada laga melawan Slovakia pada 2003.

Penampilan istimewa Rashford ditutup dengan keberhasilannya membalaskan kekalahan sang pelatih, Gareth Southgate

Souhgate merupakan salah satu pemain Inggris ketika ditaklukkan Rumania dalam pertemuan mereka dua dekade lalu di ajang EURO 2000.  

Baca Juga: Rashford dan Bruno Fernandes Nangis, Kekalahan Man United Berkali Lipat Sakitnya

Saat itu, Southgate dimasukkan untuk menggantikan Paul Scholes ketika skor 2-2.

Dia diturunkan hanya delapan menit sebelum Ionel Ganea mencetak gol penalti untuk Rumania pada menit ke-89. 

Gol Ionel Ganea itu mengubah skor menjadi 3-2 sekaligus memastikan kemenangan Rumania atas Inggris. 

Berkat gol semata wayang Rashford, dendam Southgate dan Inggris 21 tahun lalu itu pun akhirnya terbayar walau bukan di sebuah turnamen besar.