Quartararo Sindir Rival yang Adukan Aksi Telanjang Dada Saat MotoGP Catalunya

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 7 Juni 2021 | 11:45 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, berlomba dengan jaket balap terbuka pada balapan MotoGP Catalunya 2021 di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 6 Juni 2021. (TWITTER.COM/EVERYTHINGMRACE)

BOLASPORT.COM - Fabio Quartararo memberikan sindiran keras atas langkah beberapa tim meminta hukuman baginya pada balapan MotoGP Catalunya 2021.

Kontroversi mengelilingi Fabio Quartararo pada balapan MotoGP Catalunya yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Spanyol, Minggu (7/6/2021).

Perdebatan muncul setelah Fabio Quartararo berlomba dengan kondisi ritsleting jaket balap yang benar-benar terbuka pada tiga lap terakhir.

Quartararo makin membahayakan dirinya sendiri setelah melepas plat pelindung dada sehingga membuat bagian depan badannya terekspos.

Baca Juga: Hasil MotoGP Catalunya 2021 - Oliveira Raih Kemenangan Pertama, Rossi dan Marquez Crash

Pembalap Monster Energy Yamaha tersebut beralasan bahwa ritsleting di jaketnya turun dengan sendirinya.

Meski begitu, keputusan Race Direction membiarkan Quartararo berlomba dengan kondisi tersebut mengundang kritik dari berbagai pihak.

Regulasi MotoGP mengatur bahwa pembalap harus mengenakan perlengkapan keselamatan, termasuk jaket balap, dengan benar ketika berada di lintasan.

Satu sanksi yang jamak dibicarakan adalah black flag, atau bendera hitam, sinyal bagi pembalap untuk meninggalkan lintasan.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Lepas Pelindung Dada, Quartararo Pantas Didiskualifikasi