Tampil Menjanjikan, Dendam Gelandang Terbuang AC Milan Terbalaskan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 10 Juni 2021 | 01:00 WIB
Gelandang bertahan Sassuolo. Manuel Locatelli dikabarkan menjadi incaran Juventus dan Manchester City. (TWITTER.COM/KKACPER5995)

BOLASPORT.COM - Gelandang terbuang AC Milan, Manuel Locatelli, merasa dendamnya terbalaskan usai tampil menjanjikan bersama Sassuolo.

Manuel Locatelli mulai menimba ilmu di akademi AC Milan pada musim 2010-2011.

Penampilan Manuel Locatelli berkembang kala menginjak usia remaja dan berhasil menembus tim U-19 AC Milan pada musim 2014-2015.

Berangkat dari tim junior, Manuel Locatelli lantas diorbitkan untuk promosi ke tim senior pada paruh kedua musim 2015-2016.

Baca Juga: Diejek Mau Main Sulap dan Nyanyi di EURO 2020, Jordan Henderson Pasrah

Debutnya di Liga Italia terjadi ketika Locatelli berusia 18 tahun.

Dirinya masuk menggantikan Andrea Poli pada laga pekan ke-34 Liga Italia melawan Carpi yang berkesudahan dengan skor kacamata.

Sepanjang berseragam I Rossoneri, pemain asal Italia tersebut telah mencicipi 48 pertandingan di semua lintas kompetisi dengan mendulang 2 gol.

Kesulitan mendapat menit bermain reguler dan berkembang di San Siro, Locatelli harus menerima nasibnya dibuang ke Sassuolo pada musim panas 2018 sebagai pemain pinjaman.

Baca Juga: RESMI - Maurizio Sarri ke Lazio, Tinggal 2 Klub Terombang-ambing Tak Punya Pelatih

Kembali dari masa peminjaman, Locatelli yang sempat digadang-gadang bakal menjadi wonderkid Milan justru dijual ke Sassuolo pada bursa tranfer musim panas 2019.

Waktu itu Nerroverdi cukup menebus Locatelli senilai 13 juta euro (sekitar Rp226 miliar) dari Milan.

TWITTER.COM/CALCIODIRECT
Gelandang Sassuolo, Manuel Locatelli.

Situasi sulit yang dialaminya di Milan membuat Locatelli bertekad bangkit dan menolak menyerah pada nasib.

Ditempa oleh keadaan dan mendapat kepercayaan dari Roberto De Zerbi, Locatelli menjelma menjadi pemain menjanjikan di Italia.

Baca Juga: Kompak Bobol Gawang Bulgaria, Griezmann dan Giroud Jadi Pemain Prancis Paling Gacor

Pada musim 2020-2021, Locatelli sukses mengemas 34 penampilan di Liga Italia dengan mendulang 4 gol dan 3 assist.

Berposisi sebagai gelandang bertahan, pemain kelahiran Lecco tersebut menjadi ruh bagi lini tengah Neroverdi.

Kegigihannya untuk bangkit dan membuktikan diri berbuah manis dengan mendapat kepercayaan sebagai pemain Sassuolo.

Tak heran jika Locatelli dipanggil oleh Roberto Mancini dalam 26 pemain yang ikut untuk membela timnas Italia pada putaran final Euro 2020.

Baca Juga: Rajin! Antoine Griezmann Sukses Cetak Gol dalam 3 Laga Beruntun bersama Prancis

Adapun laporan dari media Italia mengeklaim bahwa Juventus sedang bekerja untuk mengamankan kesepakatan dengan Neroverdi guna mendapatkan tanda tangan Locatelli.

Locatelli sendiri mengaku puas dengan "balas dendam" yang dilakukannya usai karier buruk di Milan.

Perihal kepindahannya dari Sassuolo, dirinya mengaku bakal memutuskan pasca-gelaran Euro 2020.

"Ini adalah balas dendam untuk diri sendiri," kata Locatelli, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Gary Neville Takkan Kaget Lihat Inggris Jadi Juara Piala Eropa

"Ketika sesuatu yang mengecewakan terjadi, penting untuk mengangkat diri Anda, untuk membuktikan nilai Anda."

"Saya tidak tahu apakah itu balas dendam bagi mereka yang tidak percaya kepada saya, tetapi saya hanya memikirkan masa kini."

TWITTER.COM/90MINFR
Gelandang bertahan jebolan akademi AC Milan, Manuel Locatelli.

"Itu normal bahwa ada rumor di pasar transfer, tetapi kedewasaan yang saya bicarakan adalah langkah di mana saya tidak membiarkan diri saya terpengaruh."

"Ini sangat penting sehingga akan sia-sia untuk memikirkan kepindahan ke klub lain, meskipun saya tahu bahwa saya harus membuat beberapa keputusan setelah Euro 2020."

"Saya bakal berbicara dengan Presiden Sassuolo, Giovanni Carnevali, kami menyadari ada pilihan yang harus diambi," ujar Locatelli melanjutkan.