EURO 2020 - 11 Tim Sudah Lolos, 2 Tunggu Lawan, 4 Saling Berduel

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 22 Juni 2021 | 04:30 WIB
Foto ilustrasi Euro 2020. (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Sembilan tim menyusul Italia dan Wales lolos ke fase knock-out menyusul tuntasnya Grup B dan C EURO 2020.

Grup B dan C EURO 2020 menyelesaikan pertandingannya pada Selasa (22/6/2021).

Di Grup B, Belgia memastikan diri menjadi juara grup dengan mengalahkan Finlandia 2-0 di St. Petersburg.

Kalah dalam dua laga pertama, Denmark secara mengejutkan lolos sebagai runner-up Grup B dengan mengalahkan Rusia 4-1 di Kopenhagen.

Di Grup C, Belanda yang sudah pasti lolos dengan menjadi juara grup menyempurnakan raihan hasil dengan menang 3-0 atas Makedonia Utara, yang telah dipastikan tersingkir, dalam laga di Amsterdam.

Baca Juga: Hasil EURO 2020 - Meledak di Laga Terakhir, Denmark Hajar Rusia 4-1 dan Temani Belgia Lolos ke Fase Gugur

Laga yang lebih menegangkan terjadi di Budapest dengan Ukraina dan Austria, yang memperebutkan posisi sebagai runner-up Grup C.

Austria akhirnya sukses mendepak Ukraina dengan kemenangan 1-0.

Enam tim sekarang sudah memastikan diri lolos ke 16 besar dan sudah bisa menempatkan namanya di bagan fase knock-out EURO 2020.

Mereka adalah Italia, Wales, Belanda, Austria, Belgia, dan Denmark.

Dua pertandingan babak 16 besar bahkan juga sudah bisa ditentukan menyusul hasil-hasil pada Selasa.

Sebagai runner-up Grup A, Wales bertemu Denmark yang berstatus runner-up Grup B.

Baca Juga: Hasil EURO 2020 - Belgia Menang Susah Payah, Finlandia Turun ke Posisi Ketiga

Sementara itu, Italia sebagai juara Grup A bakal berhadapan dengan Austria yang menjadi runner-up Grup C.

Karena Austria yang lolos dari Grup C, Italia batal bertemu Ukraina yang diarsiteki mantan striker tertajam di Liga Italia, Andriy Shevchenko.

Belanda menunggu tim peringkat tiga terbaik yang bisa berasal dari Grup D, E, atau F.

Seperti tetangganya, Belgia juga menunggu tim peringkat tiga terbaik yang bisa datang dari Grup A (Swiss), D, E, atau F.

Swiss di Grup A, Republik Ceska dan Inggris di Grup D, Swedia di Grup E, dan Prancis di Grup F juga sudah lolos ke babak 16 besar menyusul hasil-hasil Grup B dan C.

Swiss dipastikan menjadi salah satu dari 4 peringkat 3 terbaik.

Tetapi, nama mereka belum bisa dimasukkan ke bagan fase knock-out karena posisi akhir Republik Ceska, Inggris, Swedia, dan Prancis di grup mereka belum diketahui.