Ditinggal Hakan Calhanoglu, AC Milan Kembali Lirik Bintang Timnas Turki

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 24 Juni 2021 | 18:00 WIB
Hakan Calhanoglu, pindah dari AC Milan ke Inter Milan. (TWITTER @INTER)

Baca Juga: Euro 2020 - Hadapi Timnas Inggris, Timnas Jerman Bakal Tampil Beda

Pada bursa transfer musim panas 2021, mau tidak mau I Rossoneri mencari pemain anyar untuk mengisi posisi yang ditinggalkan pemain berusia 27 tahun tersebut.

Di sisi lain, mereka juga dalam pencarian penyerang baru yang bisa belajar dari Zlatan Ibrahimovic dan memberikan profil lebih muda di lini depan.

TWITTER.COM/SPORTCELLTR
Pemain timnas Turki, Yusuf Yazici, dilaporkan masuk dalam bidikan AC Milan.

Zlatan Ibrahimovic merupakan penyerang gaek yang dimiliki Milan saat ini dan bakal berusia 40 tahun musim depan.

Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, I Rossoneri tengah mempertimbangkan merekrut pemain timnas Turki lainnya pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Baca Juga: EURO 2020 - Tekad Jack Grealish Ikuti Jejak Dua Legenda Timnas Inggris

Target yang dipatok oleh Milan adalah pemain milik Lille yang juga bintang timnas Turki, Yusuf Yazici.

Yusuf Yazici menjadi target terbaru Milan untuk mengisi pos yang ditinggalkan kompatriotnya, Calhanoglu.

Penampilan Yazici bersama Lille musim lalu tergolong mumpuni.