PSS Sleman Sibuk Cari Pemain Asing untuk Proyek Jangka Panjang

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 28 Juni 2021 | 21:45 WIB
Logo PSS Sleman (deodatus)

BOLASPORT.COM - PSS Sleman masih aktif berburu pemain asing untuk melengkapi dua slot tersisa.

Tim berjuluk Elang Jawa ini enggan sembarangan mendatangkan legiun asing.

Terdapat sejumlah hal yang menjadi pertimbangan manajemen PSS dalam menentukan pemain yang layak bergabung.

Baca Juga: Pelatih Madura United sudah Punya Gambaran Pemain untuk Liga 1 2021

Dari awal PSS memang berencana membangun komposisi skuad untuk diproyeksikan jangka panjang.

Oleh karena itu, PSS ingin merekut pemain yang berkualitas dan mau menandatangi kontrak lebih dari semusim.

"Proses perekrutan pemain asing memang tidak mudah. Ini karena kami ingin mencari pemain untuk jangka panjang. Tidak hanya satu musim saja,” jelas Direktur Utama PT Putra Sleman Sembada (PSS), Marco Gracia Paulo dikutip dari laman resmi klub.

 Baca Juga: Sebelum Piala Walikota Solo Ditunda, Viral Video RSUD Dr Moewardi Solo Tak Mampu Tampung Pasien Covid-19