Mantan Pelatih Persija Bakal Bertarung dengan Legenda Barcelona

By Alif Mardiansyah - Senin, 5 Juli 2021 | 14:30 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, sedang memantau timnya jelang laga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno (1/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Terbongkar Asal Usul Dendi Santoso Pakai Nomor Punggung 41 di Arema FC

Farias baru-baru ini ditunjuk sebagai pelatih klub Liga Qatar bernama Umm Salal SC.

Figur berusia 54 tahun tersebut secara resmi menjabat menjadi juru taktik Umm Salal SC pada 30 Juni 2021.

Di Umm Salal SC, Sergio Farias mendapat durasi kontrak selama satu musim.

Baca Juga: Baru Mendarat di Persib, Marc Klok Ajak Makan Konate Main Bareng

Dalam kiprahnya bersama Umm Salal SC, Sergio Farias juga ditemani asistennya yang sempat ikut di Persija Jakarta, Stefano Impagliazzo.

"Klub Umm Salal memperkenalkan pelatih barunya asal Brasil, Sergio Farias," tulis Umm Salal SC seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, 1 Juli 2021.

"Kami merekrut dia selama satu musim dan juga asisten pelatihnya yang juga dari Brasil, Stefano."

Baca Juga: Saat Bela Persija, Riko Simanjuntak Sempat Diejek Pemain Asing

Selain Xavi Hernandez, Sergio Farias pun akan bersaing dengan tokoh sepak bola beken lainnya seperti Laurent Blanc dan Sabri Lamouchi.

Laurent Blanc yang sempat memperkuat klub-klub besar Eropa dan juga pernah melatih timnas Prancis itu masih tercatat sebagai arsitek klub Liga Qatar, Al-Rayyan SC, sejak Desember 2020.

Sementara itu, Sabri Lamouchi yang dikenal sebagai mantan pemain Parma dan Inter Milan membesut tim Liga Qatar bernama Al-Duhail SC sejak Oktober 2020.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)