EURO 2020 - Italia Lolos ke Final, Gianluigi Donnarumma Tak Bisa Berkata-kata

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 8 Juli 2021 | 05:15 WIB
Momen Gianluigi Donnarumma menepis tendangan penalti pemain Spanyol pada laga semifinal Euro 2020. (TWITTER.COM/ULTIMOGOLAZOTV)

Baca Juga: Gol Freekick Pertama EURO 2020 Muncul, Inggris Koyak, Denmark Meledak di Wembley

Adapun Spanyol mendapati dua penendang mereka, Alvaro Morata dan Daniel Olmo, gagal menjadi algojo.

Dua penendang Spanyol lainnya, yakni Thiago Alcantara dan Gerard Moreno, berhasil menjaringkan si kulit bulat.

TWITTER.COM/FOXSPORTSASIA
Kiper timnas Italia, Gianluigi Donnarumma, menepis tendangan penalti striker timnas Spanyol, Alvaro Morata, dalam laga semifinal EURO 2020 di Stadion Wembley, Selasa (6/7/2021).

Seusai laga, Gianluigi Donnarumma mengaku tidak bisa berkata-kata untuk menggambarkan perasaannya usai Italia melaju ke final EURO 2020.

Kemenangan atas Spanyol pun membuat Gianluigi Donnarumma mendedikasikannya untuk rekannya di Italia, Leonardo Spinazzola.

Baca Juga: EURO 2020 - Belajar dari Belgia, Luis Enrique Pilih Tak Pasang Alvaro Morata Sejak Menit Awal

Leonardo Spinazzola mengalami cedera achilles sehingga harus absen sekitar 6 bulan.

"Berbagai momen terjadi dalam satu waktu, itu tidak mudah, tetapi dengan kekuatan tim kami, kami berhasil mencapai final," kata Donnarumma, dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia.

TWITTER.COM/VIVO_AZZURRO
Timnas Italia merayakan kelolosan ke final Euro 2020 setelah menekuk Spanyol dalam adu penalti di semifinal, 6 Juli 2021.