Final EURO 2020 - Italia vs Inggris, Kunci Utama Gli Azzurri Taklukkan The Three Lions

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 9 Juli 2021 | 07:32 WIB
Momen persiapan timnas Italia menjelang adu penalti melawan timnas Spanyol pada babak semifinal EURO 2020. (TWITTER.COM/EURO2020)

Baca Juga: EURO 2020 - Luis Enrique Akan Dapat Kontrak Baru, Ini Syaratnya

Namun, pandangan berbeda dimiliki oleh pelatih Ukraina, Andriy Shevchenko.

Andriy Shevchenko yang merasakan Ukraina dibantai Inggris 0-4 pada laga perempat final, justru memilih Italia untuk memenangkan laga di Stadion Wembley nanti.

Legenda AC Milan tersebut telah mengidentifikasi elemen utama Italia yang bisa membuat Inggris takluk.

Menurut Shevchenko, kunci utama Gli Azzurri meraih kemenangan adalah permainan menekan.

Baca Juga: EURO 2020 - Gareth Southgate: Final Ini Harus Inggris Menangkan

Dirinya berpendapat demikian karena sejauh ini The Three Lions belum menghadapi lawan yang benar-benar melakukan tekanan terhadap mereka.

"Inggris adalah tim yang bagus, tetapi sejauh ini mereka belum pernah menghadapi lawan yang benar-benar berusaha menekan mereka," kata Shevchenko, dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia.

TWITTER.COM/AZZURRI
Para pemain timnas Italia merayakan kelolosan mereka ke babak final EURO 2020 usai menaklukkan timnas Spanyol di semifinal.

"Itu adalah sesuatu yang dilakukan Italia dengan sangat baik dan bisa menjadi keuntungan yang pasti bagi mereka di final EURO 2020."

"Inggris begitu bersemangat untuk tampil di Stadion Wembley dan atmosfer bakal panas bagi mereka."

"Namun, setiap tim memiliki kelemahannya, dan Italia akan mempelajari kekuatan dan kelemahan Inggris sebelum pertandingan," ujar Shevchenko melanjutkan.