Quartararo Akui Sempat Tertekan Gantikan Rossi di Tim Pabrikan Yamaha

By Muhamad Husein - Jumat, 9 Juli 2021 | 18:40 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat berbicara pada sesi konferensi pers MotoGP Jerman 2021. (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

Sementara itu, debut Quartararo bersama tim pabrikan Yamaha terbilang berjalan mulus.

Meski masih belum tampil konsisten, setidaknya Quartararo mampu mempersembahkan kemenangan balap untuk skuad balap asal Jepang tersebut.

Hingga paruh musim MotoGP 2021, pembalap Prancis itu sudah empat kali naik podium kampiun.

Quartararo pun kini berada di puncak klasemen sementara dan menjadi kandidat paling kuat dalam meraih gelar juara dunia MotoGP 2021.

TWITTER.COM/FABIOQ20
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, meraih podium ketiga usai balapan seri kedelapan MotoGP Jerman 2021, Minggu (20/6/2021).

Meski dianggap sudah memenuhi ekspetasi Yamaha, Quartararo tak menampik bahwa dia sempat tertekan karena berperan sebagai suksesor Rossi.

Pada awal musim ini, pembalap berjuluk El Diablo itu mengaku mendapat banyak tekanan dari luar.

Selaku pengganti sosok legendaris dalam diri Rossi, Quartararo diharapkan bisa menuai sukses serupa.

Baca Juga: Johann Zarco: Tujuan Saya Harus Bisa Finis di Depan Fabio Quartararo